Spesifikasi Dan Harga New Honda BR-V N7X

Senin 22-04-2024,12:00 WIB
Reporter : Kiki Rizky
Editor : Kiki Rizky

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Spesifikasi New Honda BR-V N7X Edition menarik untuk diulas setelah belum lama ini PT Honda Prospect Motor (HPM) merilisnya di ajang IIMS 2024.

N7X sendiri merupakan singkatan dari New 7-Seater eXcitement.

Mobil ini bermain di kelas low Sport Utility Vehicle (SUV) 7 penumpang yang diklaim nyaman, aman, serta tangguh di berbagai kondisi jalan.

New Honda BR-V N7X Edition memiliki keunggulan-keunggulan dari All New BR-V dengan tampilan lebih stylish yang serupa dengan konsep Honda N7X.

BACA JUGA:Korban Kasus Pelecehan oleh Oknum Kepsek di Madrasah Aliyah Tanjab Barat Melapor ke Polres Tanjab Barat

BACA JUGA:Kereta Api Tujuan Palembang Hantam Bus Putra Sulung, 5 Orang Terpental Keluar, Satu Orang Tewas

Konsep N7X ini telah dikembangkan Honda R&D Asia Pacific melalui riset terhadap penggunaan SUV oleh keluarga di berbagai medan jalan.

Kemudian, konsep tersebut diterapkan di generasi kedua Honda BR-V yang meluncur di Indonesia pada 2022.

Mesin

Soal dapur pacu, New Honda BR-V N7X Edition tetap mempertahankan mesin terbesar di kelasnya, yaitu Honda i-VTEC DOHC 1.5L.

Mesin tersebut dapat menghasilkan tenaga cukup besar, yakni 119,3 hp pada putaran 6.600 rpm dan torsi puncak 145 Nm di putaran 4.300 rpm.

New Honda BR-V N7X Edition hanya menawarkan transmisi Continously Variable Transmission (CVT).

Tampilan luar New Honda BR-V N7X Edition terlihat stylish dengan mengusung konsep two tone di mana memadukan warna hitam dan krom.

Terlihat adanya penambahan New Exclusive N7X Edition Aero Kit yang terdiri dari Front Under Spoiler, Side Under Spoiler, Rear Under Spoiler, serta Dark Chrome Emblem pada mobil ini.

Pada bagian depan, juga terdapat New Sleek Dark Chrome Front Grille yang dipadukan dengan Chrome Garnish dan New LED Foglight with Stylish Chrome Garnish.

Kategori :

Terkait