Paslon H Abdul Rahman-H Andi Muhammad Guntur Muchtar Dapat Dukungan dari Persatuan Masyarakat Tebo

Minggu 29-09-2024,20:34 WIB
Reporter : Gita Savana
Editor : Gita Savana

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Dukungan untuk pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Jambi H Abdul Rahman-H Andi Muhammad Guntur tidak pernah berhenti.

Pasangan nomor urut 2 di Pilwako Jambi tersebut kali ini mendapat dukungan dari Persatuan Masyarakat Tebo (Permato).

Deklarasi dukungan digelar di halaman rumah Ketua Permato Jambi Hamdan, bilangan Telanaipura, Kota Jambi, Sabtu 28 September 2024 siang.

Ustadz Syargawi satu Tokoh Masyarakat Tebo mengatakan, sosok seorang calon Wali Kota Jambi yang selama ini mereka idam-idamkan untuk memimpin Kota Jambi ke depan adalah H Abdul Rahman. 

BACA JUGA:Tugas dan Wewenang Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Pilkada 2024

BACA JUGA:Joni Efendi Nyatakan Siap Menangkan Tafyani- Ezi

"Semoga dilancarkan segala urusan pak Rahman dan menjadi Wali Kota Jambi," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Permato Jambi Hamdan mengatkan, keberadaan Persatuan Masyarakat Tebo bukan hanya mendukung keluarga tapi juga mendukung calon pemimpin Kota Jambi ke depan.

Hamdan mengajak semua persatuan masyarakat Tebo di Kota Jambi untuk terus kompak mendukung dan memenangkan H Abdul Rahman dan H Andi Muhammad Guntur menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Jambi.

"Kita ini bukan hanya me dukung keluarga, tapi kita mendukung calon pemimpin yang tepat. Kita harus kompak. Kita yang hadir ini mewakili masyarakat kabupaten Tebo," ujarnya. 

BACA JUGA:Warga Bukit Sari Janjikan Kemenangan Besar untuk Pasangan Jumiwan - Maidani

BACA JUGA:Sedang Berenang, Warga Rantau Indah Dendang Tanjab Timur Diserang Buaya Liar

Hamdan mantan pejabat yang pernah menduduki sejumlah jabatan di Pemprov Jambi ini bilang, deklarasi ini bukan hanya seremonial melainkan ada rencana kerja yang jelas untuk memenangkan H Abdul Rahman dan H Andi Muhammad Guntur.

"Khusus Tebo kami akan tiupkan terompet untuk bekerja, berjuang dan mendukung Rahman Guntur di Pilwako Jambi. Setuju tidK kito menangkan pak Rahman-Guntur?" Katanya

"Setuju," kata warga Tebo yang tinggal di Kota Jambi kompak menjawab.

Kategori :