JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan bahwa Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan dipindahkan ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur kerap menanyakan ketersediaan fasilitas pendidikan dan kesehatan bagi keluarga mereka.
Hal ini menjadi perhatian khusus, terutama bagi ASN yang memiliki anak dan membutuhkan akses sekolah serta rumah sakit di lokasi baru tersebut.
Saat meresmikan Rumah Sakit Hermina di IKN pada Jumat 11 Oktober 2024, Jokowi menjelaskan bahwa banyak ASN yang khawatir terkait akses fasilitas pendidikan dan kesehatan bagi keluarga mereka di IKN.
Salah satu pertanyaan yang sering diajukan adalah tentang ketersediaan rumah sakit di wilayah tersebut. Menjawab hal ini, Jokowi memastikan bahwa Rumah Sakit Hermina sudah hadir dan siap memberikan layanan kesehatan bagi warga yang pindah ke IKN.
"Yang biasanya ditanyakan oleh mereka (ASN) adalah, ‘Pak, kalau anak-anak kami sakit, ada rumah sakitnya?’ Sekarang saya bisa jawab 'ada, yaitu RS Hermina Nusantara'," ujar Jokowi di YouTube Setpres.
BACA JUGA:Buka JUMBARA PMR Kota Jambi, Sekda Harap Tingkatkan Keterampilan, Karya dan Bakti
BACA JUGA:Kebakaran, Toko Athena Elektronik di Muara Bungo Ludes Tak Bersisa
Selain itu, ia juga menyoroti pentingnya mempercepat pembangunan fasilitas pendidikan, terutama sekolah, untuk anak-anak ASN.
Selain kesehatan, fasilitas pendidikan menjadi perhatian utama bagi ASN yang sudah berkeluarga.
Jokowi menyadari kekhawatiran tersebut dan meminta percepatan pembangunan sekolah di IKN agar keluarga ASN lebih percaya diri untuk pindah.
Menurutnya, segala fasilitas penunjang, mulai dari kesehatan hingga pendidikan, harus tersedia di IKN guna menarik minat ASN untuk relokasi.
"Dengan mengucap bismillah, pada siang hari ini, saya resmikan RS Hermina Nusantara di Ibu Kota Nusantara," imbuhnya.
BACA JUGA:Polda Jambi Benarkan Bahwa Tikui Sudah Ditangkap di Kota Jambi
BACA JUGA:UMKM Binaan Jumiwan Aguza Akan Kembali Terima NIB
Dengan adanya fasilitas penting seperti rumah sakit dan sekolah, diharapkan ASN yang dipindahkan ke IKN dapat merasa lebih nyaman dan siap untuk tinggal di kawasan tersebut bersama keluarganya.