JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID -"Hai semuanya, balik lagi nih sama Calon Sarjana", Penikmat channel dengan konten toplist di Youtube pasti sudah tak asing lagi dengan opening ikonik tersebut. Opening tersebut berasal dari channel 'Calon Sarjana'.
Channel toplist yang sempat viral di Indonesia pada tahun 2016-2019an ini, menjadi salah satu tontonan Youtube yang sayang dilewatkan.
Hal itu dikarenakan channel toplist tersebut berisi konten yang menarik, jelas, dan juga edukatif. Hingga kepopulerannya mampu membawa channel Calon Sarjana meraih beberapa prestasi.
Beberapa prestasi channel Youtube yang didirikan pada 2016 ini ialah, menjadi channel Youtube dengan subscriber terbanyak no 3 di Indonesia, dan berhasil mendapatkan 12jt subscriber dalam kurun waktu 3 tahun, hingga menjadi nominasi Panasonic Global Award 2019.
Nah, baru-baru ini Calon Sarjana mengunggah video yang mereveal wajah pemilik akun, tapi sebelum itu mari kita flashback terlebih dahulu untuk mengenal kembali channel toplist paling populer di Indonesia 'Calon Sarjana'.
BACA JUGA:Konsumen Respon Positif Pelayanan BRI di Lubuklinggau
BACA JUGA:Yuk Ketahui, Program Bank BRI Untuk Pendidikan
Pada kurun waktu 2016-2019, youtube dipenuhi oleh konten toplist karena banyak diminati, Calon Sarjana berhasil memikat para penikmat Youtube dengan konten toplist versinya, bahkan menghebohkan internet pada tahun-tahun tersebut.
Konten toplist sendiri bukanlah hal baru di Internet, karena tipikal konten seperti ini sudah sering digunakan dalam bentuk artikel, hingg acara tv seperti On The Spot.
Bisa dibilang On The Spot lah yang membuat konten toplist populer dalam format video. Calon Sarjana berhasil mengeksekusi konten toplistnya sendiri dengan baik.
Meskipun di tahun tersebut sudah banyak konten toplist, Calon Sarjana, berhasil menjadi channel toplist paling papopuler, karena kontennya yang lebih menarik, berkualitas, ilustrasi yang bagus, dan voiceover yang menarik dan jelas. Namun, thumbnailnya clickbait parah.
Namun, pada 2020 Calon Sarjana mengalami penurunan penonton yang drastis, bahkan di banned oleh Youtube karena terbukti memakai konten plagiarisme.
BACA JUGA:BRI Dorong Kebangkitan Perekonomian Pasar Tradisional di Tengah Pemulihan Ekonomi Nasional
BACA JUGA:Gak Nunggu Lama, Pakai Reservasi Antrean Bank BRI via Sabrina
Sebuah channel Youtube luar negeri bernama JT mengupload video dengan judul "YouTuber with 12 MILLION subs STEALS my video... ", dimana di video tersebut, pemilik channel menuangkan semua keluh kesahnya perihal channel Calon Sarjana.