JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Barcelona sukses meraih kemenangan dramatis atas tuan rumah Atletico Madrid dengan skor 4-2 dalam lanjutan Liga Spanyol musim 2024-2025. Pertandingan yang berlangsung di Stadion Metropolitano pada Senin (dini hari WIB) itu sempat membuat Barcelona tertinggal dua gol sebelum akhirnya bangkit dengan empat gol balasan.
Atletico Madrid membuka keunggulan melalui Julian Alvarez pada menit ke-45, sebelum Alexander Sorloth menggandakan skor menjadi 2-0 di menit ke-70. Namun, Barcelona merespons cepat dengan gol Robert Lewandowski (72') dan Ferran Torres (78') yang menyamakan kedudukan. Memasuki injury time, dua gol tambahan dari Lamine Yamal (90+2') dan Ferran Torres (90+8') memastikan kemenangan bagi Blaugrana.
Dengan hasil ini, Barcelona kembali ke puncak klasemen dengan koleksi 60 poin dari 27 pertandingan, unggul selisih gol atas Real Madrid yang memiliki jumlah poin sama. Sementara itu, Atletico Madrid tertahan di posisi ketiga dengan 56 poin dari 28 laga.
Barcelona tampil agresif sejak awal pertandingan. Lamine Yamal sempat memiliki peluang emas, tetapi sepakannya masih melebar tipis di sisi gawang Jan Oblak. Robert Lewandowski juga nyaris mencetak gol melalui tendangan kerasnya yang membentur mistar gawang.
BACA JUGA:Gawat! Banjir di Muaro Jambi, 8.355 Rumah Terdampak, Sekolah Ikut Terendam
Meski ditekan, Atletico Madrid justru mencetak gol lebih dulu. Jelang akhir babak pertama, Giuliano Simeone mengirimkan umpan matang yang diselesaikan dengan baik oleh Julian Alvarez, membawa tuan rumah unggul 1-0 hingga turun minum.
Di babak kedua, Barcelona kembali mengancam. Namun, Atletico yang berhasil menambah keunggulan lewat gol Alexander Sorloth pada menit ke-70 setelah menerima umpan dari Conor Gallagher.
Keunggulan dua gol Atletico tak bertahan lama. Hanya dua menit berselang, Barcelona memperkecil ketertinggalan lewat gol Robert Lewandowski yang sukses memanfaatkan umpan panjang Inigo Martinez. Pada menit ke-78, Ferran Torres menyamakan skor menjadi 2-2 melalui sundulan setelah menerima umpan silang dari Raphinha.
Memasuki injury time, Barcelona semakin menggila. Pada menit ke-90+2, Lamine Yamal mencetak gol ketiga Barcelona usai menerima umpan dari Pedri. Tidak berhenti di situ, Ferran Torres kembali menjebol gawang Atletico pada menit ke-90+8 melalui tembakan mendatar yang gagal diantisipasi Oblak.
BACA JUGA:Kecanduan Judi Online, Supervisor PT KTN Gelapkan Uang Perusahaan Rp390 Juta
BACA JUGA:Polisi Tangkap 2 Maling yang Beraksi di Masjid Agung Bungo, 1 Orang dari Palembang
Barcelona memastikan kemenangan 4-2 di markas Atletico, memperpanjang tren positif mereka di La Liga dan kembali mengukuhkan posisi di puncak klasemen.