JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, BANGKO - Puskesmas Pematang Kandis Bangko saat ini masih menunggu rencana pemindahan belasan dokter dari RSUD Abundjani Bangko ke Puskesms tersebut.
Kepala Puskesmas Pematang Kandis Bangko, dr Hendra juga mengatakan masih menunggu Surat Perintah Tugas (SPT) secara resmi penugasan belasan dokter spesialis tersebut.
Menyikapi itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Merangin, dr Sony Propesma mengaku jika pihaknya saat ini masih membuat SPT untuk 18 dokter spesialis untuk ditempatkan sementara di dua Puskesmas itu.
"Harapan saya dokter sebenarnya inginnya di rumah sakit. Dari pada pelayanan masyarakat terganggu, maka kami tempatkan sementara mereka di dua Puskesmas. Sambil menunggu penyelesaian persoalan itu," ungkap kadis.
Buntut 18 dokter spesialis yang mogok kerja dari RSUD Abundjani Bangko, direncanakan akan ditempatkan di Puskesmas yang berada di Kota Bangko.
Namun, pantauan Senin (14/2) di lapangan, belum terlihat ada pelayanan dari 18 dokter spesialis yang mogok kerja tersebut.
(min)