JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, Kualatungkal, Jambi, Insiden kapal motor yang menabrak jembatan Titian Orang Kayo Mustika Rajo Alam (WFC) Kualatungkal hingga tersangkut dibawah jembatan diduga tali pengikat kapal putus. Jumat malam, (21/01/2022).
Kapolres Tanjab Barat AKBP Muharman Arta saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa tersebut, menurutnya insiden itu terjadi sekira pukul 21.00 wib di saat air laut sedang surut deras.
"Kapal Motor Serba Guna I dengan GT 34 sedang berlabuh dipelabuhan Tanggorajo Ulu diduga tali Kapal putus sehingga kapal Larat dan menabrak Jembatan WFC Kualatungkal,"ujarnya.
Kapal yang berkonstruksi dari kayu itu dinahkodai oleh Arifin (42) warga Kualatungkal dengan bermuatan kelapa seberat 90 ton. Rencananya akan berangkat ke Guntung, Kabupaten Indragiri Hilir, Riau.
Kapolres menegaskan bahwa dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa maupun kerugian secara materi,"Kapal akan ditarik saat Air dalam keadaan tenang atau pasang kepelabuhan Tanggorajo Ulu,"tandasnya. (Rul)