JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, JAMBI – Persiapan belajar tatap muka di Provinsi Jambi serta vaksinasi pada guru dan pelajar, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim, tiba di Jambi pada Selasa (21/9). Dia akan menijau persiapan tatap muka di Jambi.
Sekda Provinsi Jambi, Sudirman mengatakan kehadiran Mendikbudristek di Jambi selama dua hari, hingga Rabu (22/9). Selain meninjau vaksinasi dan meninjau persiapan sekolah tatap muka, Nadiem juga akan meninjau Suku Anak Dalam (SAD) di Kabupaten Sarolangun untuk belajar bersama.
Kata dia, untuk agenda pertama yang akan dilakukan yakni tinjau vaksinasi di Korem 042/Gapu. 10 ribu orang yang menjadi target vaksinasi untuk tenaga pengajar pendidikan yang digelar selama empat hari sejak Senin (20/9) hingga Jumat (24/9) mendatang.
“Setelah meninjau vaksinasi, kemudian dia akan mengjunjungi asessmen di Dinas Pendidikan yang sudah berjalan dari Kemendikbud sendiri,” kata dia, Senin (20/9).
Lanjutnya, untuk siang hari, langsung ke rumah dinas Gubernur Jambi untuk makan siang bersama, dan dilanjutkan ke Universitas Jambi di Mendalo, Kecamatan Jaluko, Kabupaten Muarojambi untuk berdialok bersama para rektor di Universitas yang ada di Jambi.
Kemudian langsung melanjutkan ke Kabupaten Sarolangun untuk melihat SAD secara langsung. “Tadinya masu didorong ke SAD yang ada di Muarojambi, namun pak menterinya mau SAD yang masih ori, boelum modern. Adanya di Sarolangun, yang jelas pak menteri ingin belajar bareng bersama SAD,” tambahnya.
Selanjutnya, setelah bermalam di Kabupaten Sarolangun, Nadiem langsung melanjutkan perjalanan ke Kabupaten Muarojambi pada Rabu (22/9) untuk meninjau TK dan Candi Muarojambi. Selanjutnya langsung pulang lagi ke Jakarta.
“Agenda utamanya yakni vaksinasi, karena dia ingin saat membuka sekolah tatap muka, sudah ada persiapan vaksinasi pada semua guru dan mahasiswa dan siswa yang masih sekolah, baik guru maupun tenaga non guru,” jelasnya. (slt/rib)