Meresahkan, Empat Gepeng Terjaring Razia

Kamis 20-01-2022,09:00 WIB

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, SAROLANGUN, JAMBI – Empat orang gelandangan, pengemis dan pengamen (gepeng) yang sering mangkal di simpang lampu merah Pasar Atas Sarolangun, diamankan oleh Dinas Sosial Sarolangun dan Satpol PP, Rabu (19/1) kemarin.

"Kita temukan empat orang, yang lain sudah kabur. Empat orang ini kita bawa ke kantor Dinas Sosial Kabupaten Sarolangun, untuk di interogasi untuk dimintai keterangan," kata Kadis Sosial Kabupaten Sarolangun, Juddin.

Baca Juga: Mau Lapor Gangguan Keamanan di Jambi? Hubungi Nomor Ini Saja

Lanjutnya, dari hasil informasi yang dapatkan, para gepeng tersebut, bukan asli atau pemegang KTP Kabupaten Sarolangun. Dari keempat orang yang diamankan tersebut, terdiri dari disabilitas dan ibu yang membawa anak.

"Mereka bukan orang Sarolangun, kita akan kirim sesuai dengan alamatnya masing-masing. Kita akan kontak Kepala Dinas Sosial tempat gepeng tersebut berasal, akan kita kirim," tuturnya.

Dia menyebutkan, pihaknya telah menyampaikan sejak awal, agar tidak ada aktivitas tersebut di Kabupaten Sarolangun. Namun, para gepeng tersebut nyatanya tidak mengindahkan peringatan yang telah dikeluarkan.

Baca Juga: Pohon Tumbang, Avanza Ringsek Parah

Beberapa orang tersebut sering kali diamankan oleh Dinas Sosial, dan dikembalikan ke tempat asal mereka masing-masing. Namun, meraka kembali lagi dengan alasan Kqbupaten Sarolangun menjadi tempat yang lumayan, untuk mendapatkan penghasilan menjadi gepeng. Sebab, menurut mereka, masyarakat Sarolangun pemurah.

Sementara itu, Juddin mengaku juga hendak mengamankan anak jalanan. Pihaknya menelusuri di beberapa tempat kabur para anak jalanan itu.

"Tidak hanya gepeng, anak jalan yang kerap berkeliaran di Ancol juga kita tertibkan. Namun, tadi pas ke TKP mereka sudah kabur," tutupnya. (bam/enn)

Tags :
Kategori :

Terkait