Kubur Mimpi SMANDU Evolution
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, KOTA JAMBI, JAMBI - Laga Honda Developmental Basketball League (DBL) 2021 Jambi Series diikuti tim-tim dan para pemain terbaik dari tiap sekolah. Sama halnya yang dilakukan tim basket SMANDU Evolution milik SMAN 2 Sungaipenuh, satu-satunya tim dari wilayah barat Jambi ini, ingin membuktikan bahwa mereka juga mampu bersaing di ajang bergengsi ini.
Kemarin (14/12) tim ini menjamu tim basket SMK Unggul Sakti, yang dominan di atas kertas dapat diunggulkan. Namun, sejak mulainya kuarter pertama, SMANDU Evolution bermain agresif menekan SMKN Unggul Sakti. Hasilnya, berjalan beberapa menit SMANDU Evolution unggul 8-2.
Namun Fernando Wijaya sang kapten SMK Unggul Sakti tak mau lengah, ia berusaha mengejar ketertinggalan tersebut. Namun tetap saja, SMANDU Evolution kembali menambah poin, dan memimpin di kuarter pertama dengan skor 10-8.
Memasuki kuarter kedua, pelatih Cahyandri pun harus memutar otak otak mencari celah poin dari tim asuhan pelatih Angga Novriadi. Serangan balik Fernado Wijaya cs membuahkan hasil, mereka unggul 1 poin, 13-12 saat pertandingan berjalan 4 menit.
Kapten SMANDU Evolution, Januardo pun tak mau tinggal diam. Ia dan rekan setimnya dengan cepat membalikkan keadaan dan kembali unggul 18-13. Jelang menutup kuarter pertama berakhir, Januardo masih memastikan timnya unggul dari tim lawan usai memanfaatkan free throw 1 poin, menjdi 19-13.
Meski pada kuarter ketiga tempo permainan kedua tim tampak menurun, namun kedua tim sama-sama tak mau mengalah. Serangan-serangan balik kerap dilakukan, hanya saja finishing masih kurang maksimal. Hasilnya, SMK Unggul Sakti menyamakan skor 19-19 usai pemain nomor 8, Reno mampu mengatasi free throw 2 angka. Kedua tim saling kejar poin, SMANDU Evolution harus terima menutup kuarter ketiga mereka tertinggal 21-24 dari SMK Unggul Sakti.
Pada kuarter penentu ini, kedua tim fight habis-habisan. Sejumlah foul pun mewarnai pertandingan, antara gengsi dan membuktikan bisa, dari bangku pemain kedua pelatih tampak memberikan arahan keras ke masing-masing tim. Berjalan 5 menit kaurter keempat, SMANDU Evolution masih tertinggal tipis 25-26.
Usai time out, kedua tim kembali masuk ke lapangan dan melanjutkan pertandingan. Namun akhirnya SMK Unggul Sakti memastikan masuk ke fantastic four usai membenamkan mimpi SMANDU Evolution dengan skor 36-34.
"Permainan sudah sesuai perkiraan, memang di awal berjalan alot karena lawan ada jago rebound dan postur tubuh tinggi. Tapi kita berusaha lebih tenang, saya kasih motivasi ke anak-anak jangan terlalu pleasure. Hasil ini sudah lampaui target kita. Laga selanjutnya, tim harus pintar dan sabar," singkat pelatih SMK Unggul Sakti, Cahyandri. (zen)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: