Salat Idul Adha di Kota Jambi Hanya untuk Zona Hijau dan Kuning

Salat Idul Adha di Kota Jambi Hanya untuk Zona Hijau dan Kuning

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, JAMBI – Umat muslim khususnya di Kota Jambi, dalam waktu dekat akan memperingati hari raya Idul Adha 1442 H/2021. Berdasarkan hasil rapat bersama Pemkot Jambi dan pihak terkait, pada Rabu (14/7), pelaksanaan salat Ied hanya dapat dilaksanakan di RT zona hijau dan kuning.

Data per 14 Juli 2021, di Kota Jambi terdapat 232 RT masuk zona kuning dan 1.410 RT zona hijau. Sedangkan zona orange dan merah nihil. 

Untuk zona orange dan merah, Wali Kota Jambi, Syarif Fasha mengatakan, tidak boleh menggelar salat Ied, baik di masjid, musala, maupun di lapangan. 

Artinya, warga bisa melakukan salat di kawasan yang masuk dalam zona hijau maupun kuning.

“RT bisa menanyakan ke lurah, masuk zona apa wilayahnya. Tata cara salat Ied juga diatur, di mana masyarakat yang memiliki gejala klinis, pilek, batuk, demam, suhu tubuh tinggi dianjurkan di rumah saja,” beber Fasha.

Selain itu kata Fasha, panitia di masjid maupun musala harus menyiapkan alat-alat pelengkap prokes, seperti sarana pencuci tangan, hand sanitizer dan lainnya. Para jamaah juga wajib membawa alat perlengkapan salat dari rumah.(tav)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: