Pantau Tempat Wisata, Personel Polda Jambi Ingatkan Protokol Kesehatan
Personel jajaran Polda Jambi saat mengawai tempat wisata, selama Idul Fitri.-Humas Polda Jambi-
Jambi, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Demi memantau situasi tempat wisata selama Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Polda Jambi dan jajaran pun menurunkan personelnya untuk melaksanakan patroli pada Selasa 3 Mei 2022.
Personel Polda Jambi dan Polres jajaran melakukan patroli di seluruh kawasan wisata di Kota Jambi dan Kabupaten. Dalam patroli yang dilakukan tersebut, para personel mengingatkan himbauan protokol kesehatan kepada para pengunjung.
Disampaikan oleh Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Priyanto, melalui Kasubbid Penmas Kompol Mas Edy, bahwa selama Hari Raya Idul Fitri Polda Jambi dan Polres Jajaran akan terus aktif melakukan patroli untuk memantau kawasan wisata di Kota Jambi maupun di daerah.
Kata dia, terpantau pada hari pertama idul Fitri seluruh objek wisata Kota Jambi seperti Gentala Arasy, Danau Sipin, Jambi Paradise.
BACA JUGA:3 Kecamatan di Tanjab Timur Berpotensi Menghadapi Cuaca Ekstrim
Sementara itu, objek wisata daerah yaitu Merangin Garden, Taman Ruso, Air Terjun telun berasap, Athaya Garden, Danau Kerinci dan sebagainya masih belum ramai pengunjung.
Dikatakan Mas Edy, personel yang ditugaskan akan melakukan patroli keliling memastikan situasi di tempat wisata aman, untuk hari raya pertama kemarin pengunjung wisata masih sepi, kemungkinan akan terjadi peningkatan di lebaran ke tiga hingga akhir pekan nanti.
BACA JUGA:Jalan Bangko-Kerinci Sempat Lumpuh, Ini Penyebabnya
BACA JUGA:Tingkat Kecelakaan Mudik Menurun, Polri Siapkan Skema Arus Balik
"Untuk masyarakat tahun ini memang telah diperbolehkan untuk merayakan Hari Raya Idul Fitri, mudik dan berkumpul bersama keluarga namun dihimbau masyarakat tetap ingat patuhi protokol kesehatan dan memakai masker agar tidak muncul cluster covid di Hari Raya Idul Fitri," tutup Mas Edy. (rib)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: