Hujan Deras Semalaman di Kota Jambi, Banjir di Talang Bakung Setinggi Leher Orang Dewasa

Hujan Deras Semalaman di Kota Jambi, Banjir di Talang Bakung Setinggi Leher Orang Dewasa

Banjir di Kelurahan Talang Bakung sudah mulai surut-Ist-

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Hujan semalaman yang mengguyur Kota Jambi membuat sejumlah kawasan terendam banjir, Jumat 15 Juli 2022. Di antaranya, di Kelurahan Talang Bakung.

Lurah Talang Bakung, Rustam mengatakan, ada dua RT yang terendam banjir. Yaitu di RT 38 dan RT 46. 

Terparah, kata dia banjir di RT 38 Talang Bakung setinggi leher orang dewasa. Menurutnya, ini merupakan banjir terparah selama ini. 

"Baru kali ini yang dalam banjirnya. Tapi sekarang, siang ini sudah surut," kata dia Jumat, 15 Juli 2022. 

BACA JUGA:Menko Airlangga Dorong Masyarakat Siap Digital untuk Capai Visi 2045 

BACA JUGA:Apple Akan Hadirkan IPad Terbaru Lebih Tipis dan Ringan

Rustam mengatakan, mendapat info banjir tersebut pihaknya langsung mengecek ke lokasi. Sejauh ini, Rustam menyebut belum dibutuhkan proses evakuasi lantaran banjir sudah surut.

Kawasan banjir tersebut, menurut dia dulunya adalah kawasan resapan air. Kemudian ditimbun dan dibangun perumahan. "Jadi cepat tergenang," katanya. 

Diberitakan sebelumnya, puluhan rumah di RT 12 Kelurahan Kenali Asam Bawah, Kecamatan Kotabaru terendam banjir. Ini lantaran hujan yang terjadi sejak Jumat 15 Juli dini hari tadi.

Rumah warga terendam banjir sejak pukul 03.00 dini hari. Warga pun menyayangkan hal ini terjadi. 

BACA JUGA:Tak Main Main,Sri Mulyani Ungkap 3 Ancaman Serius Bagi Ekonomi Global 

BACA JUGA:Doddy Sudrajat Gak Diundang Haji Faisal Rayakan Ultah Gala Sky, Berujung Nangis di Parkiran..

Kata Suryadi, warga yang terdampak, seharusnya air sudah bisa surut. Namun lantaran di belakang RT 12 ada pembangunan bendungan, akibatnya air masih bertahan.

"Kita harap bisa ditanggulangi, buat gorong-gorong atau diperhatikan jika ada pembangunan bendungan," kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: