Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang Diresmikan Presiden Jokowi, Waktu Tempuhnya Cuma Segini
Ilustrasi jalan tol. Kini waktu tempuh Pekanbaru-Bangkinang lebih singkat, dengan adanya jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang.-ist-pixabay/jambi-independent.co.id-Pixabay.com
RIAU, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Pemerintah pusat terus berusaha meningkatkan pertumbuhan ekonomi, lewat pembangunan jalan tol.
Jalan tol kini tak hanya bisa dinikmati di Pulau Jawa saja. Pembangunan jalan tol pun kini sedang digiatkan di Pulau Sumatera.
Nah di awal tahun 2023 ini, jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang. Jalan tol sepanjang 30,9 kilometer ini, diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi), didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.
BACA JUGA:Soal Adendum PT EBN, Gubernur Jambi Al Haris: Jangan Dibiarkan Berlarut-larut
BACA JUGA:10 Destinasi Wisata di Kerinci Provinsi Jambi, No 6 Ternyata Tertinggi se-Asia Tenggara Looh
Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang ini, merupakan bagian dari koridor pendukung Jalan Tol Trans Sumatera.
Artinya, jalan tol ini akan menghubungkan daerah yang berada di Provinsi Riau dan Sumatera Barat.
Peresmian jalan tol ditandai dengan penekanan tombol sirine dan penandatanganan prasasti oleh Presiden Jokowi di Gerbang Tol Bangkinang, Rabu 4 Januari 2023 lalu.
Turut hadir, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Gubernur Riau Syamsuar, Anggota Komisi V DPR RI Effendi Sianipar, dan Pj Bupati Kampar Kamsol.
BACA JUGA:Deretan Shio Diprediksi Paling Banyak Rezeki Tahun 2023, Tabungan dan Investasi Membengkak
BACA JUGA:Bertabur Cuan, 5 Shio Ini Diprediksi Kaya dan Sukses Tahun 2023
Presiden Jokowi mengatakan, Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang nantinya akan tersambung dengan Jalan Tol Pekanbaru-Dumai yang sudah beroperasi.
Nantinya ke depan, ruas jalan Tol Pekanbaru-Dumai yang merupakan koridor utama Jalan Tol Trans Sumatera, akan tersambung dengan koridor pendukungnya, yakni ruas jalan Tol Pekanbaru-Padang.
"Nanti akan disambungkan dengan Lingkar Pekanbaru, sehingga Dumai-Pekanbaru-Bangkinang akan tersambung hingga ke arah Padang,” kata Jokowi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: