Penuhi Kriteria Sebagai Bacapres, PKS Sebut Anies Baswedan Simbol Perubahan

Penuhi Kriteria Sebagai Bacapres, PKS Sebut Anies Baswedan Simbol Perubahan

Anies Rasyid Baswedan-Foto : Rakka Denny-Foto : Harian Disway

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akhirnya mengantongi tiket untuk maju sebagai calon presiden 2023.

Hal ini setelah Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyatakan dukungannya kepada Anies Baswedan.

Sebelumnya, Partai Nasional Demokrat (NasDem) dan Partai Demokrat sudah lebih dulu menyatakan dukungan kepada mantan menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu.

Anies dinilai memenuhi kriteria Bacapres PKS yang ditetapkan oleh Musyawarah Majelis Syuro PKS pada Agustus 2022 lalu.

BACA JUGA:Silaturahmi dengan Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono: SMSI Provinsi Jambi Sangat Membantu Polri

BACA JUGA:Pelaku Aborsi di Kamar Hotel Kuala Tungkal Terancam 10 Tahun Penjara, Ini Penjelasan Kapolres Tanjab Barat

Hal ini seperti disampaikan Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Sohibul Iman dalam jumpa pers pada Senin, 30 Januari 2023.

Mengutip fin.co.id, Sohibul mengatakan PKS menilai sosok Anies Baswedan sebagai simbol perubahan.

Kenapa perubahan? Karena, kata Sohibul, PKS ingin melihat Indonesia lebih baik ke depan.

Selain itu, PKS menilai Anies sebagai sosok nasionalis religius dan memiliki elektabilitas mumpuni.

BACA JUGA:2 Nelayan Kuala Tungkal yang Hilang di Laut Ditemukan, Begini Kondisinya..

BACA JUGA:Masih jadi Primadona, 5 Jurusan Ini Paling Dibutuhkan pada Formasi CPNS 2023, Berpeluang Lulusnya Besar

Dikatakan Sohibul, PKS ingin capres yang diusung mempunyai karakteristik agamis, namun juga tokoh nasionalis.

Ditambahkan Sohibul, capres usungan PKS mesti punya elektabilitas yang berpeluang memenangkan Pemilihan Presiden 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: