Benny Dollo, Mantan Pelatih Timnas Indonesia Meninggal Dunia

Benny Dollo, Mantan Pelatih Timnas Indonesia Meninggal Dunia

Benny Dollo meninggal dunia karena sakit-Foto : Net-

Dari tahun 2004 hingga 2006 ia melatih Arema Malang di Divisi Utama Liga Indonesia. Selama di Arema, ia telah membawa klub tersebut menjuarai Divisi Satu (2004) dan Copa Dji Sam Soe (2005, 2006). Sebelumnya ia juga pernah cukup sukses melatih Persita Tangerang

Selama berkarier sebagai pelatih, Benny membawa Pelita Jaya mendapatkan tiga gelar juara Galatama, musim 1988-1999, 1990 dan 1993-1994.

Setelah itu, pria yang dikenal dengan sapaan Bendol tersebut mengukir tinta emas di sejarah Arema Malang dengan mengantarkan klub tersebut juara Divisi Satu Liga Indonesia (2004) dan Copa Indonesia (2005 dan 2006).

BACA JUGA:Viral Video Anak Anggota DPRD Aniaya Tukang Parkir

BACA JUGA:Bikin Ketiak Kinclong dan Wangi, Ini 7 Manfaat Lemon untuk Kecantikan Kulit

Selain Pelita Jaya dan Arema, Benny Dollo juga menangani beberapa tim lain di Indonesia, seperti Persita, Persitara, Persma, Mitra Kukar, Persija, dan Sriwijaya FC.

Kinerja yang apik di level klub membuat PSSI memercayakan kursi pelatih tim nasional Indonesia untuk Benny.

Di skuad Garuda, laki-laki asal Manado itu menyumbangkan satu gelar kampiun, yakni di Piala Kemerdekaan pada tahun 2008. *

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jpnn.com