Viral EGM Bandara Sultan Thaha Jambi Nyaris Dipukul Pria yang Ngaku Warga Broni
Viral EGM Bandara Sultan Thaha Jambi, Siswanto mau dianiaya oleh pria yang ngaku warga Broni-Ist/jambi-independent.co.id-instagram.com/infoseputarjambi
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Viral EGM Bandara Sultan Thaha JAMBI, Siswanto mau dianiaya oleh pria yang ngaku warga Broni.
Aksi pria yang ngaku warga Broni dan mau aniaya EGM Bandara Sultan Thaha Jambi ini viral di media sosial, salah satunya yang diunggah oleh akun Instagram @infoseputar_Jambii, pada Selasa 12 September 2023.
Pada unggahan akun tersebut, diketahui kejadian pada Senin, 11 September 2023 sore.
Dalam unggahan akun Instagram tersebut, dijelaskan bahwa kronologinya seperti berikut ini:
BACA JUGA:CNPC Puji Kerja Sama Sektor Energi yang Baik dengan Indonesia
BACA JUGA:Amankan Pemilu 2024, Polri akan Gelar Operasi Mantap Brata
Diduga anggota LSM begoco dengan petugas AVSEC bandara
Kronologi : Senin sore, Irwansyah hendak menjemput Istrinya dengan mengendarai mobil dan saat itu Irwansyah memarkirkan mobil miliknya di area parkir khusus untuk penjemputan penumpang Difabel,
kemudian datang EGM Bandara Siswanto menegur Irawansyah untuk memindahkan kendaraannya ke tempat lain, karna disana khusus untuk Penjemputan Difabel,
Irwansyah tidak terima dan berteriak siapo kau setelah itu Pak EGM mengenalkan diri sebagai Kepala Bandara Jambi, dan setelah itu terjadi cekcok di area parkir difabel Bandara Jambi,
kemudian Irwansyah berkata kasar kepada pak EGM Bandara Jambi kepala bandara peler, awas kau yo aku ini orang broni ku kesot kau yo selanjutnya dilerai oleh Petugas Avsec dan Supir Taksi yang berada di lokasi kejadian,
setelah Irwansyah memindahkan mobilnya kemudian turun mengejar Pak EGM dan menabrakan dirinya ke badan pak EGM untuk mengajak duel sini kau biak tau aku Spontan Petugas Avsec Bandara yang berjumlah 5 orang langsung mengamankan Irwansyah untuk dibawa ke Posko bandara dan baru di borgol di area SCP 1( Screening Check Point I), karna Sdr Irwansyah tidak Kooperatif dan membrontak serta hendak memukul Petugas Bandara.
BACA JUGA:Cair hingga Rp 80 Juta, Ini 5 Pinjol Tanpa Anggunan dan Bunga Rendah, Gak Pakai Ribet
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: