Pernah Gagal Tes Polri, Kini Bripda Yudhistira Salwanegara Bikin Bangga Polda Jambi di Tingkat Nasional

Pernah Gagal Tes Polri, Kini Bripda Yudhistira Salwanegara Bikin Bangga Polda Jambi di Tingkat Nasional

Bripda Yudhistira Salwanegara (tengah) peraih Juara I Kejuaraan Taekwondo Kapolri Cup 2024.-ist/jambi-independent.co.id-

Kapolres Sarolangun, AKBP Budi Prasetya, menyampaikan ucapan selamat atas prestasi yang telah diraih oleh Bripda Yudhistira. 

Dia berpesan agar Bripda Yudhistira terus berlatih dan tetap melaksanakan tugas kepolisian dengan semangat dan tanggung jawab yang tinggi. 

BACA JUGA:Tips Mengatur Gaji Rp3 Juta agar Bisa Berbagi THR Lebaran 2024

BACA JUGA:Resep Martabak Telur yang Mudah dan Lezat, Cocok untuk Menu Sahur dan Buka Puasa

"Saya ucapkan selamat kepada Bripda Yudhistira atas prestasinya. Ini merupakan suatu kebanggaan, baik bagi orang tua maupun institusi kepolisian khususnya Polres Sarolangun," pesannya. 

Lanjut AKBP Budi, usai membawa nama Polda Jambi di kancah nasional, Bripda Yudhistira jangan terlena. "Tetaplah berlatih dan jangan lupa kewajiban sebagai anggota kepolisian," kata AKBP Budi.

Turut hadir dalam acara tersebut adalah Waka Polres Sarolangun, Kompol AV Lubis, serta para pejabat utama, perwira, dan seluruh personil Polres Sarolangun.

Prestasi yang diraih oleh Bripda Yudhistira Salwanegara adalah cerminan dari semangat juang dan komitmen yang dimiliki oleh para anggota kepolisian dalam menghadapi berbagai tantangan. 

BACA JUGA:Shio yang Memiliki Sifat Empati yang Kuat saat Marah

BACA JUGA:Shio Perempuan Paling Cantik dan Mempesona

Semoga pencapaian ini dapat menjadi inspirasi bagi seluruh anggota kepolisian dan generasi muda untuk terus berprestasi dan berkontribusi positif bagi masyarakat dan bangsa. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: