Malam Ini, Pemkot Jambi Gelar Nobar Timnas vs Uzbekistan di Tugu Keris Siginjai

Malam Ini, Pemkot Jambi Gelar Nobar Timnas vs Uzbekistan di Tugu Keris Siginjai

Pemkot Jambi Gelar Nobar Timnas vs Uzbekistan di Tugu Keris Siginjai -Ist/jambi-independent.co.id-

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Euforia melajunya tim nasional (Timnas) Indonesia ke semi final ajang piala Asia U-23 tahun 2024 terus bergema.

Antusias masyarakat Indonesia menyaksikan anak asuhan pelatih Shin Tae-yong sangat tinggi.

Untuk itu, pemerintah kota (Pemkot) Jambi bakal memfasilitasi warga kota Jambi yang akan menyaksikan partai bersejarah tersebut. 

Pasalnya, kemenangan akan memastikan Indonesia untuk pertama kalinya lolos ke Olimpiade di Paris 2024.

BACA JUGA:Siswa SDN 109 Kerinci Terpaksa Belajar Di Lantai, Ini Penyebabnya

BACA JUGA:Saatnya Staycation, Ini Daftar Tanggal Merah dan Cuti Bersama Bulan Mei 2024, Persiapan Liburan!

Dari rilis yang disampaikan Kadis Kominfo kota Jambi Abu Bakar, nonton bareng (nobar) akan berlangsung di kawasan Tugu Keris Siginjai, Kota Baru malam ini, Senin (29/4/2024).

“Yuk..ramaikan nobar Semi Final
Piala Asia U-23 AFC Indonesia vs Uzbekistan jam 8 malam di kawasan wisata Tugu Keris Siginjai Kotabaru,” tulis Abu Bakar.

Katanya, pada helat Nobar malam ini juga akan turut dihadiri Penjabat (Pj) Wali Kota Jambi Sri Purwaningsih, beserta Sekda A Ridwan dan jajaran.

Lanjut Abu Bakar, Pj Wali Kota Jambi sengaja menginisiasi Nobar ini karena selain banyaknya permintaan warga Kota Jambi khususnya kawula muda yang tergabung dalam Koja Mania (komunitas pendukung PS Kota Jambi), juga mengajak warga Kota Jambi untuk meningkatkan jiwa nasionalisme dan cinta tanah air dengan mendukung tim kebanggaan Indonesia itu.

BACA JUGA:Gubernur Jambi Al Haris: Sekoja Adalah Kota Santri

BACA JUGA:Spesifikasi dan Harga HP Oppo A60, RAM Sudah 8GB

“Ibu Pj Wali Kota sengaja menginisiasi Nobar ini untuk mengajak masyarakat dan penggemar sepakbola agar dapat mendukung Timnas Indonesia U-23 dalam pertandingan penting ini,” katanya.

Ditambahkannya, nonton bareng yang akan diselenggarakan di kawasan wisata Tugu Keris Siginjai itu semakin meriahkan Kota Jambi karena bersamaan dalam rangkaian menyambut HUT Kota Jambi bulan Mei mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: