Siapa yang Menangani Kasus Tewasnya Sopir Mobil Rental Asal Kualatungkal? Ini Jawaban Dirreskrimum Polda Jambi
Dirreskrimum Polda Jambi Kombes Pol Andri Ananta Yudistira.-risza/jambi-independent.co.id-
Nah, aksi ketiganya hingga menghilangkan nyawa Matnur ini ternyata sudah direncanakan. "Mereka memang sudah berencana untuk melakukan perampasan ini," kata Kombes Andri Ananta.
Lantas, bagaimana hingga akhirnya korban yang mereka pilih adalah Matnur, pria malang asal Kualatungkal ini.
BACA JUGA:Dinkes Bungo Gelar Pertemuan Koordinasi Mitra untuk Dukung Pelaksanaan Germas
BACA JUGA:Sinsen Dukung Pengembangan Guru Melalui Pelatihan Bersertifikasi
Ternyata, ketiga pelaku ini memilih korban secara acak. Naasnya, Matnur saat itu berada di tempat dan waktu yang tak menguntungkan.
"Mereka pilih korban secara acak. Tapi memang sudah direncanakan. Karena mereka sudah membeli lakban," kata dia.
Nah, awalnya memang di mobil Matnur ada lebih dari 3 penumpang. Ada 1 santriwati yang diantar ke Kota Jambi oleh Matnur.
Setelah santriwati itu turun, Heri Susanto lantas pindah ke bangku bagian depan. Sementara 2 pelaku lainnya di bangku tengah.
BACA JUGA:Ketua DPRD Provinsi Jambi, M Hafiz Fattah, Terima Audiensi Tenaga Kesehatan RSUD Raden Mattaher
BACA JUGA:PetroChina Raih Juara Kedua Dalam Kejuaraan Mini Soccer Tingkat Provinsi Jambi
Saat mobil melintasi Rumah Dinas Wali Kota Jambi pada siang hari itu lah, mereka beraksi. Dua pelaku di belakang langsung menjerat leher Matnur dengan tali. Sementara 2 lainnya membantu.
Ini diketahui dari pra rekonstruksi yang dilakukan oleh tim gabungan terdiri dari Resmob Polda Jambi, Polda Sumsel, Polres Muba, Polres Tanjab Barat, Polres Muba serta Polsek Bayung Lencir.
Pra rekonstruksi pembunuhan terhadap Matnur ini dilakukan Senin 7 Oktober 2024, pukul 13.00, di depan Rumah Dinas Wali Kota Jambi.
"Pelaku yang kita tangkap, duduk di sebelah korban dan membantu kedua rekannya," kata Kombes Andri Ananta Yudistira.
BACA JUGA:Perubahan Kebijakan Penggunaan SIM Indonesia di ASEAN Mulai 2025
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: