Pjs. Gubernur Sudirman: Semangat Sumpah Pemuda Arahkan Generasi Menuju Indonesia Emas

Pjs. Gubernur Sudirman: Semangat Sumpah Pemuda Arahkan Generasi Menuju Indonesia Emas

Pjs. Gubernur Sudirman--

"Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ini, mari kita bersama-sama mengambil langkah untuk mengembangkan potensi pemuda melalui kegiatan yang merangsang kreativitas dan inovasi. Mari kita buka kesempatan seluas-luasnya bagi pemuda untuk berkontribusi dalam seluruh dimensi pembangunan sesuai dengan kompetensi dan minat mereka. Mari kita tingkatkan perhatian kita terhadap pemuda Indonesia melalui perbaikan pelayanan dan tata kelola, sehingga kondisi kepemudaan Indonesia menjadi lebih baik, yang tercermin dari kenaikan Indeks Pembangunan Pemuda," tuturnya.

"Kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah memberikan kontribusi positif dalam pelayanan kepemudaan. Kami juga mengapresiasi prestasi kepemimpinan dan inovasi pemuda Indonesia di berbagai bidang pembangunan. Indonesia yang Raya dan Sejahtera membutuhkan partisipasi dan perjuangan pemuda Indonesia," tutupnya.

BACA JUGA:BRI Property Expo Goes to Sinarmas Land: Miliki Hunian Idaman dengan Penawaran Menarik

BACA JUGA:KUR BRI Jadi Penyelamat Usaha di Masa Pandemi COVID-19

Dalam upacara tersebut, Pjs. Gubernur Sudirman juga memberikan penghargaan kepada pemuda berprestasi, antara lain: 1. Bidang Pendidikan: Isma Wahyudi, SH., MH dari Kabupaten Tanjung Jabung Barat. 2. Bidang Seni Budaya: Belina Zahra dari Kota Jambi. 3. Bidang Inovasi Teknologi: Ilham Ihsaniah Maulana dari Tanjung Jabung Barat. 4. Duta Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN) Provinsi Jambi Tahun 2024 ke Jepang: Yuni Wahyuni dari Kota Jambi. 5. Duta Pertukaran Pemuda Antar Provinsi (PPAP) Provinsi Jambi tahun 2024 ke Kalimantan Utara: Ulimta Rusda dari Kabupaten Bungo dan ke Provinsi Bengkulu: Rifqo Maulana dari Muaro Jambi. (Diskominfo Provinsi Jambi/Waaly Arizona/Foto: Novriansah/Video: Wo Zali)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: