Longsor di Bungo Akibat Curah Hujan Tinggi, 5 Rumah Bedeng Warga Dusun Sirih Sekapur Roboh
Kondisi rumah warga di Dusun Sirih Sekapur, Kecamatan Jujuhan, Kabupaten Bungo, akibat terdampak longsor.-sitihalimah/jambi-independent.co.id-
Idrus mengungkapkan bahwa musibah ini telah menyebabkan kerugian materi yang cukup besar, ditaksir mencapai lebih dari Rp150 juta.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, hanya beberapa penghuni yang mengalami luka ringan di bagian punggung.
BACA JUGA:Lebih Efisien Gunakan Kartu Tani BRI
BACA JUGA:Dorong Pengusaha Go Global, BRI Peduli Gelar Pelatihan Ekspor UMKM Binaan
Sebagai korban, Idrus berharap adanya bantuan dari pemerintah terkait musibah yang mereka alami. “Harapan kami bantuan dari pemerintah atas musibah yang kami alami,” tutur Idrus dengan harap-harap cemas.
Peristiwa ini menjadi perhatian bagi warga setempat yang khawatir akan terjadi longsor susulan, mengingat intensitas hujan di kawasan tersebut masih cukup tinggi.
Pihak berwenang di Kabupaten Bungo diharapkan segera melakukan langkah-langkah penanganan dan pencegahan di wilayah rawan longsor, terutama di Kecamatan Jujuhan, agar resiko bencana dapat diminimalisir.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: