Kejar Target Herd Immunity

Kejar Target Herd Immunity

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, MUARASABAK – Menimbang animo masyarakat tinggi untuk ikut divaksin, Polres Tanjab Timur membuka gerai vaksin presisi dua kali seminggu. Ini dilakukan juga untuk mengejar target herd immunity di atas 70 persen.

Wakapolres Tanjab Timur, Kompol Roslinda mengatakan, grai vaksin presisi ini dibuka pada hari Sabtu dan Senin, tanpa dipungut biaya. Pemerian vaksin ini pun tetap berpedoman dengan prokes kesehatan yang ada.

"Jangan karena sudah divaksinasi, lantas tidak menerapkan prokes lagi," sebutnya.

Lanjutnya, dengan divaksin diyakini dapat membentuk imunitas yang semakin baik. Maka kemampuan tubuh untuk mengurangi risiko terpapar virus bertambah baik.

"Bagi mereka yang sudah menerima vaksin, harus mengajak orang terdekat yang belum divaksin untuk ikut divaksin. Divaksin tidak membawa dampak buruk bagi tubuh," jelasnya.

Sementara itu, data tim Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Tanjab Timur, per hari Senin (20/9) kemarin, untuk capaian vaksinasi tenaga kesehatan dari sasaran 1.407 orang, tahap pertama sudah tercapai 1.377. sedangkan tahap kedua 1.341 orang dan tahap ketiga 349 orang.

Sementara, vaksinasi terhadap lansia, untuk dosis pertama tercapai 6.216 orang dari target 15.545 orang. Sedangkan dosis kedua sebanyak 3.708 orang. Untuk vaksinasi terhadap pelayanan publik, dari sasaran 18.200 orang, dosis pertama tercapai 14.486 dan dosis kedua 10.167 orang.

Kemudian, untuk masyarakat umum, dari sasaran 121.705 orang, dosis pertama sudah tercapai 41.508 orang dan dosis kedua 21.127 orang.

Selanjutnya, untuk vaksinasi terhadap remaja, dari sasaran 22.635 orang, dosis pertama telah diberikan kepada 6.341 orang dan dosis kedua sudah dilakukan penyuntikan kepada 356 orang. (pan/zen)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: