Apa Itu Pembekuan Sel Telur yang Dilakukan Luna Maya?
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Aktris Luna Maya memutuskan untuk melakukan pembekuan sel telur atau egg freezing pada tahun lalu.
Hal itu dilakukan sebagai upaya Luna Maya agar dapat memilik anak meski usianya tak muda lagi.
BACA JUGA : Semua Demi Gempi, Gading Marten Ungkap Kemungkinan Rujuk dengan Gisel
Mantan kekasih Ariel NOAH itu mengaku bebannya berkurang setelah melakukan pembekuan sel telur.
"Baru kesampaian tahun lalu karena ternyata di Indonesia ada," tutur Luna Maya, dikutip dari kanal Venna Melinda di YouTube, Selasa (18/1).
Lantas, apa sih egg freezing itu?
Dilansir dari laman Mayo Clinic, pembekuan sel telur merupakan suatu metode yang digunakan untuk menyelamatkan kemampuan perempuan hamil di masa depan.
Pada prosesnya, sel telur akan diambil dari ovarium, lalu dibekukan tanpa dibuahi dan disimpan untuk digunakan suatu saat nanti.
Sel telur yang telah beku itu nanti bisa dicairkan untuk dikombinasikan dengan cairan pria dan ditanamkan di rahim.
Egg Freezing menjadi pilihan bagi seseorang yang belum siap hamil tetapi ingin memiliki anak di masa yang akan datang.(jpnn.com)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: