Habib Husein Baagil Minta Maaf: Bukan Islam yang Salah, Jika Ucapan Menggores Perasaan
"Ketika Nabi Musa dan Nabi Harun datang menuju ke Firaun, diberikan pesan oleh Allah SWT 'Wahai Musa dan Harun, jika engkau mendatangi Firaun untuk menasihatinya, tetap dengan kata-kata yang lemah lembut. Jangan menggores perasaannya," tuturnya.
Dia mempertanyakan, figur apa yang diambil oleh sekelompok umat Islam yang mengkritik pemerintah dengan kata-kata kasar.
"Jadi kalau kita berbuat sesuatu, harus ada referensi hidup. Nggak bisa dengan kebijakan kita sendiri," tukasnya."Boleh mengkritisi, tetapi dengan akhlak, dengan sopan santun, dengan cara yang lemah lembut. Apalagi Presiden kita Islam, Menteri Agama kita Islam, mayoritas agama Islam. Alasan kita apa, perang sama siapa? Aneh bin ajaib," tuturnya.(*/tav)
Artikel ini telah tayang di fin.co.id dengan judul Habib Baagil: Saya Minta Maaf, Bukan Islam yang Salah, tapi Kami yang Tak Bisa Cerminkan Akhlak Rasulullah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: