JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, JAMBI - Kecelakaan tunggal terjadi di depan dealer Honda Wiltop Jambi, Rabu (4/8) dini hari kemarin. Adapun mobil yang mengalami kecelakaan yakni, mobil Avanza bewarna hitam. Sementara identitas pengemudi belum diketahui.
Namun akibat kecelakaan tersebut, mobil Avanza itu terlihat rusak parah di bagian depan dan sudah dievakuasi ke Unit Laka Satlntas Polresta Jambi, di Simpang Pulai.
Bayu (33), warga sekitar TKP mengatakan bahwa, kecelakaan itu terjadi secara tiba-tiba. Saat itu, mobil datang dari arah Simpangpulai dengan kecepatan tinggi dan langsung menabrak fasilitas umum di sekitar TKP.
“Kelihatannya gara-gara mengantuk ya jadi tidak bisa mengontrol laju mobilnya. Kalau dilihat dari kerusakan dari kejadian ini, mobil yang dikemudikan korban melaju dengan cukup kencang,” ujarnya.
Terlihat pada siang harinya, tempat kejadian tersebut sudah bagus kembali dan dipasang garis polisi. Tidak terlihat adanya bekas tabrakan yang terjadi sebelumnya.
“Kabarnya korban selamat dan langsung dibawa ke rumah sakit, tapi saya juga kurang tau rumah sakit mana. Lalau kondisi korban saya tidak melihat terlalu jelas karena malam dan juga gelap,” tutupnya.
Sementara itu, mobil korban sudah diamankan ke kantor Lakalantas Polresta Jambi yang tidak jauh dari lokasi kejadian. Petugas yang berada di kantor tersebut membenarkan adanya kejadian tersebut.
“Benar, mobil korban sudah kita amankan, mengenai data-data dan kronoliginya bukan saya penyidiknya, kebetulan penyidiknya sudah pulang tadi,” ungkap salah satu personel Unit Laka.(dra/zen)