Ratusan Bikers Honda CRF150L Dukung Delvintor di MXGP Samota

Kamis 30-06-2022,15:24 WIB
Reporter : Surya Elviza
Editor : Surya Elviza

NTB,JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID -Menyambut helatan balap motocross bergengsi dunia, Motocross Grand Prix (MXGP) 2022 di Samota, Nusa Tenggara Barat pada 25dan 26 Juni 2022, lebih dari 400 bikers anggota komunitas Honda CRF150L dari seluruh penjuru Tanah Air mengekspresikan dukungannya untuk satu-satunya pebalap Indonesia di kelas MX2, Delvintor Alfarizi. Antusiasme dan kekompakan mereka dituangkan melalui beragam aktivitas seru.

  Para anggota komunitas Honda CRF150 di 27 wilayah Main Dealer Honda seluruh Indonesia turut menyalurkan dukungannya dengan berbagai aktivitas serentak di wilayah masing-masing.   BACA JUGA:Jasa Raharja dan BPTD V Jambi Datangi Loket-loket Ilegal   BACA JUGA:Waah, MUA Jambi yang Digerebek Bakal Melapor Lagi? Akun siapa lagi    Beragam aktivitas seru yang memacu rasa petualangan dan kebersamaan dilakukan, seperti turing bersama menuju lokasi kumpul untuk nonton bareng aksi crosser Delvintor di kelas MX2 MXGP 2022. Selain berkumpul merayakan kebersamaan, beragam kegiatan sosial yang bermanfaat tak lupa dilakukan untuk berbagi dengan lingkungan sekitar komunitas di wilayah tersebut.    Dukungan langsung juga dilakukan untuk meramaikan suasana kompetisi balap MXGP, pada hari Sabtu (25/6). Bikers Honda CRF150L di Sumbawa secara resmi mendeklarasikan komunitas Honda CRF150L pertama di Sumbawa NTB.    Komunitas ini akan mewadahi seluruh kegiatan petualangan seru bersama motor kebanggaan mereka. Setelah deklarasi ini, para anggota komunitas Honda CRF150L langsung melaksanakan touring menuju lokasi balap MXGP di Samota untuk memberikan dukungan ke Delvintor pada Minggu 26 Juni 2022.   Pada kesempatan ini, mereka mendapat kesempatan berharga menyaksikan langsung perjuangan gigih crosser binaan Astra Honda Racing Team (AHRT), Delvintor bertanding dengan crosser-corsser berbakat dari berbagai penjuru dunia. Tidak hanya itu, mereka juga mendapatkan kesempatan paddock visit dan berjumpa langsung dengan crosser Team HRC Tim Gajser yang saat ini memuncaki klasemen MXGP 2022.    BACA JUGA:Harganya Tak Sampai Rp 20 Juta, Fitur Unggulan iPhone 14 Disebut Tiru Android Akan Segera Rilis   BACA JUGA:Isi Solar ke Angkutan Industri Punya Kontraktor WKS, Operator SPBU Hingga Sopir di Jambi Jadi Tersangka   General Manager Marketing Planning and Analysis AHM Andy Wijaya mengatakan antusiasme komunitas Honda pecinta offroad di Tanah Air sangat tinggi dalam menyambut helatan akbar MXGP Samota.    “Dengan mengusung tema Bersama Kita Wujudkan Impian, kami mengemas beragam aktivitas dukungan terhadap crosser AHRT ke dalam berbagai kegiatan komunitas yang memacu adrenalin dan membanggakan. Kami harapkan dukungan ini dapat memberikan semangat yang positif kepada crosser AHRT untuk dapat mengharumkan nama bangsa di ajang balap dunia ini,” ujar Andy. (viz)
Tags : #mxgp 2022 #mxgp #honda #delvintor #crf150l
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini