MANCHESTER, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - The Red Devil, Manchester United semakin mengganas dalam laga di Liga Primer Inggris 2022/2023.
Manchester United mampu mematahkan kemenangan Arsenal, yang sekian pekan memuncaki klasemen sementara Liga Primer Inggris 2022/2023.
Mancehster United cukup membukam Arsenal, Senin 5 September 2022 dini hari tadi, dengan skor 3-1.
Ya, Manchester United mengakhiri catatan sempurna Arsenal dengan meraih kemenangan 3-1 dalam lanjutan pekan ke-6 Liga Premier Inggris di Old Trafford.
BACA JUGA:Wow...Jadi Model Sungguhan, Bonge Jadi Model 3Second di JF3 2022, Bersanding dengan Al Ghazali
Debut cemerlang Antony yang langsung mengemas gol membuat Manchester United (MU) sukses menundukkan Arsenal 3-1 untuk merangkai empat kemenangan beruntun.
Manchester United memperpanjang tren positif mereka usai melibas Arsenal 3-1. Antony tampil aduhai, menandai debutnya dengan mencetak gol.
Dengan demikian, kini The Red Devils sukses merangkai empat kemenangan berentet.
Arsenal sendiri akhirnya memutus rekor 100 persen mereka setelah sebelumnya sukses menyapu bersih lima laga pertama dengan kemenangan.
BACA JUGA:Buruan Daftar! Kartu Prakerja Gelombang 44 Resmi Dibuka, Cek Syaratnya
BACA JUGA:3 Hal yang Harus Kamu Hindari Biar Gak Masuk Angin
Antony langsung mencetak gol pada laga perdananya, Arsenal sempat menyamakan kedudukan lewat gol Bukayo Saka. Dua gol MU lainnya dicetak oleh Marcus Rashford.
Hasil itu membawa MU naik ke peringkat kelima klasemen Liga Inggris dengan 12 poin, sementara Arsenal tetap di puncak dengan 15 poin, demikian catatan Liga Inggris.
Pertandingan langsung berjalan dengan tempo tinggi. MU coba menekan Arsenal sejak awal.