Pengambilan Sumpah di Polda Jambi, Kompol Mas Edy: Melahirkan Anggota Polri yang Berkualitas

Rabu 21-09-2022,17:53 WIB
Editor : Risza Saputra

"Proses seleksi akan dilakukan secara clear and clean," kata Mas Edy. Lanjutnya, nantinya pada seleksi ini, setiap orang dapat melihat sendiri hasil seleksi di setiap tahapannya secara terbuka.

BACA JUGA:Tragis! Lakalantas di Bram Itam, Tanjab Barat Pengendara Sepeda Motor Tewas di Tempat

BACA JUGA:PKS akan Usung Khofifah Sebagai Cawapres

Selain itu, panitia juga menyiapkan link website khusus untuk seleksi ini. "Nanti akan ada link website yang hasilnya bisa langsung diumumkan dengan cara terbuka, hal ini bertujuan agar proses seleksi berlangsung transparan dan akuntabel guna menghasilkan output yang berkualitas,” ungkap Kompol Mas Edy. 

Ditambahkan dia, kegiatan Penandatanganan Pakta Integritas serta Pengambilan Sumpah Janji Panitia, orang tua/wali, dan peserta seleksi ini merupakan salah satu wujud keseriusan dan komitmen Polri dalam penyelenggaraan rekrutmen Polri.

Ini dilakukan, agar semua peserta bisa benar-benar menjalani seleksi dengan sebenar-benarnya. Diharapkan, dengan adanya seleksi seperti ini, bisa melahirkan anggota Polri yang berkualitas, memiliki integritas yang tinggi, dan yang terpenting adalah memiliki jiwa pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

"Kapolda Jambi tentunya berpesan kepada seluruh peserta agar bisa bersungguh sungguh dan maksimal dalam menjalankan seluruh rangkaian tes sehingga bisa mendapatkan hasil sesuai dengan yang diinginkan," kata dia. *

 

Kategori :