KOTA JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Kemenangan terus berpihak pada Pers FC A, pada turnamen futsal HUT Pemprov.
Menang telak 9-1 atas Tim Disdik B, Pers FC A berada di puncak klasemen group F turnamen futsal HUT Provinsi Jambi tahun 2023.
Pertandingan pada Rabu pagi, 28 Desember 2022, Tim Disdik B mau tak mau memang harus mengakui ketangguhan para pemain Pers FC A.
Disdik B memang unggul pertama kali, lewat gol mengejutkan.
BACA JUGA:Arti Mimpi Seputar Liburan, Bisa Jadi Ingin Fokus pada Diri Sendiri
BACA JUGA:Yuk Simak, ini Asal Usul Tempe, Makanan Khas Indonesia
Ini membuat Disdik B unggul lebih dahulu diawal pertandingan.
Namun satu-satunya gol pemain Disdik B tersebut berakhir hingga pertandingan 2 x 10 usai. Gol demi gol berhasil diciptakan pemain Pers FC A yang diisi oleh Aan dari kantor Berita Antara, Ajir Alkaf media online, Agus Jambi Ekspres, Ari Irawan Kontributor TVRI Jambi, Afris Jambi Ekspres di posisi kiper, Fazirman alias Fais Jambi Ekspres, Husen Kontriburor TV Sea Today, M Surtan media online Jambi, Pipin Pemred Jambi Ekspres dan Yogi media online.
Dengan hasil ini, Pers FC A mengikuti jejak Pers FC B yang sudah lebih dahulu memastikan lolos ke babak 16 besar dengan menjadi juara group K.
Manager Tim Pers FC Nanang Meiriadi sudah memprediksi Pers FC A akan mengikuti langkah Pers FC B melenggang ke babak berikutnya dalam turnamen kali ini. Dengan hasil kemenangan yang cukup fantastis dari 3 kali pertandingan babak penyisihan, Pers FC A tidak hanya mengumpulkan poin sempurna, tapi juga menunjukkan kualitas bermain tim di lapangan.
BACA JUGA:Tahun 2023, Pemkab Sarolangun Fokuskan Tiga Sektor Pembangunan Ini
BACA JUGA:Jangan Langsung Panik, ini Deretan Buah untuk Mengatasi Diare
"Strategi rekan-rekan di lapangan selalu mengancam pertahanan lawan-lawan Pers FC. InsyaAllah di babak 16 besar nanti, tempo permainan kita akan lebih ditingkatkan terus," ujar pria ramah satu ini.
Sementara itu, kapten tim Pers FC A, Pipin berharap kepada seluruh pemain baik tim A maupun B tetap menjaga kondisi tubuh selama turnamen ini berlangsung.
"Kita masih menunggu jadwal bertanding berikutnya, mudah-mudahan baik Pers A dan Pers B memetik kemenangan pada laga selanjutnya nanti," kata Pemimpin Redaksi harian Jambi Ekspres ini. *