Srikandi Ganjar Jambi Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis

Selasa 28-03-2023,11:50 WIB
Editor : Jambi Independent

BATANGHARI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Sukarelawan Srikandi Ganjar Jambi menggelar kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis pada Senin 27 Maret 2023.

Kegiatan ini digelar di SP 4 Bulian Jaya RT 4 RW 3 Kecamatan Maro Sebo Ilir, Kabupaten Batang Hari, Provinsi Jambi. Kegiatan positif itu juga diselingi dengan olah tubuh agar badan tetap bugar.

"Kami berharap milenial tetap menjaga kesehatan mereka sekaligus kami ingin mendekatkan Srikandi Ganjar dengan mereka," ujar Koordinator Wilayah Srikandi Ganjar Jambi Fenti Pronika di lokasi.

Dalam kegiatan ini, Srikandi Ganjar bersama tenaga medis melakukan sejumlah pemeriksaan umum.

BACA JUGA:Ikatan Mahasiswa Sungai Gelam Tuntut Pemkab Muaro Jambi Tutup PT PAL 

BACA JUGA:Ketua TP PKK Faradillah Zahara Berikan Bantuan Bibit Kelapa Dan Duku Ke Warga Desa Muaro Jambi.

Di antaranya cek gula darah, kolesterol, tensi dan sejumlah rangkaian pemeriksaan lainnya.

Selain pemeriksaan kesehatan ini, Srikandi Ganjar juga melakukan sosialisasi nama Ganjar Pranowo pada milenial di Jambi.

Para milenial yang bergabung antusias mengikuti kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis ini.

"Terima kasih Srikandi Ganjar, kami senang ada pemeriksaan gratis kesehatan. Selama ini terkadang kita abai dengan kesehatan sendiri. Cek kesehatan sangat penting sekali," tutur Indira, salah satu milenial Jambi yang hadir.*

Kategori :