JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi bakal melelang kendaraan dinas yang berusia lanjut.
Kendaraan yang dilelang tersebut terdiri dari ratusan sepeda motor dan puluhan kendaraan roda empat dan juga ada alat berat yang turut dilelang.
Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Muaro Jambi Alias, melalui Kabid Aset, Mahali ketika dikonfirmasi membenarkan jika dalam waktu dekat ini akan ada ratusan kendaraan dinas yang bakal dilelang.
Mahalli menyebutkan, kendaraan dinas yang bakal dilelang tersebut berasal dari berbagai OPD yang ada di lingkup Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi.
BACA JUGA:Deretan Zodiak yang Miliki Sifat Paling Intuitif
BACA JUGA:Promo JSM Alfamart Hari ini, Sirop Marjan mulai dari Harga Rp 10 Ribu-an
Dijelaskannya, sampai saat ini, ada 229 kendaraan yang bakal dilelang. Itu terdiri dari 193 sepeda motor, 24 kendaraan roda empat dan 3 alat berat.
Selain melelang kendaraan dinas, berbagai alat kesehatan serta komputer dan aset lainnya juga akan segera dilelang.
"Rencana nya kegiatan lelang ini akan kita lakukan pada Mei mendatang," kata Mahalli.
Saat ini tim dari KPKNL sudah turun ke lapangan untuk melakukan penilaian terhadap barang yang akan dilelang tersebut, namun hingga saat ini nilainya belum keluar.
BACA JUGA:Sama Seperti Sekda Riau, Rafael Alun Trisambodo: Tas Istri Saya Banyak yang KW
BACA JUGA:Rezeki Mengalir Deras, Ini 5 Zodiak Paling Tajir di April 2023
Mahali menyebut, lelang ini bersifat terbuka untuk umum dan bakal dilelang secara online melalui website lelang.go.id.
"Terbuka untuk umum. Siapapun boleh ikut," imbuhnya. *