JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Hujan deras pada Senin 19 Juni 2023, sejak pagi tadi membuat sejumlah wilayah di Kota Jambi terendam banjir.
Dari informasi yang dihimpun, salah satunya, di kawasan Simpang Empat Kenali, Kecamatan Kotabaru, Kota Jambi.
Ini seperti video banjir yang diunggah oleh akun berito_jambi_untuk_kito.
Dalam video singkat itu, terlihat banjir menggenangi kawasan jalan Simpang Empat Kenali, Kecamatan Kotabaru, Kota Jambi.
BACA JUGA:Hujan Lebat Guyur Provinsi Jambi, Beberapa Titik di Kota Jambi Banjir, BMKG Ingatkan Warga
BACA JUGA:Hujan Deras Sejak Pagi, Sejumlah Wilayah di Kota Jambi Terendam Banjir
"Banjir, di Paal 7, Simpang Empat Kenali, Simpang Pertamina," ujar perekam video yang berada di dalam mobil.
Sementara itu, hujan deras sejak pagi itu juga sejumlah wilayah di Kota Jambi terendam banjir.
Ini seperti yang diunggah oleh akun instagram peristiwa_sekitar_jambi, yang dilihat jambi-independent pada Senin 19 Juni 2023 siang.
Dalam unggahan video yang sudah ditonton sebanyak 8.500an kali tersebut, diketahui wilayah Kota Jambi yang terendam banjir akibat hujan deras sejak pagi, di antaranya di kawasan Perumnas.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: PAW, 3 Anggota DPRD Provinsi Jambi Resmi Dilantik, Ini Nama-namanya
BACA JUGA:PT Indofood Sukses Makmur Tbk Buka Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Syarat Pendaftarannya
Video singkat itu pun memperlihatkan kondisi jalanan yang terendam banjir.
Bahkan banjir tampak menggenangi pekarangan rumah warga.
Video yang telah disukai lebih dari 300 pengguna itu, juga dikomentari oleh warganet, yang mengaku adanya banjir di kawasan rumahnya.