JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Saat ini banyak masyarakat yang menggunakan pinjol saat mereka sedang membutuhkan uang dengan cepat.
Karena selain cepat cair, proses yang tidak dipersulit, pinjol juga sangat simpel dan tidak ribet. Sehingga saat ini masyarakat lebih banyak menggunakan pinjol.
Namun, Anda juga harus paham dan mengerti serta mengetahui dampak dari pinjol. Sebab,tidak sedikit orang yang mengalami masalah dengan pinjol.
Banyak masyarakat yang terjerat pinjol sehingga mereka bahkan ada yang sampai stress. Hal ini karena selalu dirongrong oleh pinjol tersebut.
BACA JUGA:Pemkab Muaro Jambi Mendapatkan Penghargaan dari KPK RI
BACA JUGA:Banyak Cuan, Ini 5 Shio Tak Khawatir Miskin, Hidup Tajir dan Gak Pernah Kekurangan Uang
Nah, sebelum Anda memutuskan untuk meminjam uang menggunakan pinjol, sebaiknya Anda mengetahui terlebih dahulu
tips aman meminjam uang dari pinjol?
1. Cek syarat dan ketentuan
Jangan asal masuk hutan belantara pinjol. Dzulfikar berpesan agar teliti dengan setiap syarat dan ketentuan yang ditawarkan.
Meski klise dan membosankan, ia percaya cara ini akan sangat membantu debitur di masa depan. Jangan sampai Anda tak paham cara main pinjol, seperti berapa bunganya, apa denda jika telat bayar cicilan, dan perintilan lainnya.
2. Data pribadi adalah harta
Mencicip duit pinjol sangatlah mudah, angkat saja Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan berswafoto dengan kamera ponsel Anda. Saking mudahnya, banyak kasus penipuan bermula dari obral data pribadi sana-sini.
BACA JUGA:Lebih Dewasa, Ini 5 Zodiak Tak Emosian dan Bijaksana, Mampu Kesampingkan Ego
BACA JUGA:Personel Polda Jambi dan Jajaran Terima Pengetahuan tentang HAM dan Radikalisme