Insiden IOF Expo di Desa Kebon IX, Ini Penjelasan Ketua Pengprov IMI Jambi Guntur Muchtar

Selasa 17-10-2023,13:54 WIB
Reporter : jambi-independent.co.id
Editor : Risza S Bassar

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Insiden pada IOF Expo di Desa Kebon IX, Kecamatan Sungai Gelam, Kabupaten Muaro Jambi, sempat membuat gempar warga Jambi.

Wajar saja, insiden ini membuat belasan penonton harus dilarikan ke Rumah Sakit Siloam Jambi, untuk mendapat perawatan.

Peristiwa ini pun turut mendapat perhatian dari Ikatan Motor Indonesia (IMI) Jambi.

AM Guntur Muchtar, selaku Ketua Pengprov IMI Jambi, menyatakan turut prihatin atas peristiwa yang terjadi pada hari Minggu tanggal 15 Oktober 2023 tersebut.

BACA JUGA:10 Tips Ini Membantu Anda Menghadapi Cuaca Panas yang Semakin Ekstrem.

BACA JUGA:Pria yang Rampok Toko Emas dengan Pistol Mainan Dikabarkan Kepala TU Puskesmas di Batang Masumai

"Mewakili seluruh pengurus provinsi IMI Jambi, saya ikut prihatin dengan kejadian tersebut," kata pria yang akrab disaba Guntur tersebut, saat dikonfirmasi Selasa, 17 Oktober 2023.

Guntur yang memang aktif dan ikut memajukan dunia otomotif Jambi itu mengatakan, event yang digelar oleh IOF Kota Jambi tersebut sama sekali tak ada hubungannya dengan IMI Provinsi Jambi.

Meski demikian, sebagai bentuk solidaritas sesama pecinta otomotif, bukan berarti IMI Jambi akan berdiam diri dengan kejadian tersebut.

Guntur menegaskan, IMI Jambi akan menggalang dana untuk para korban. "Ini atas dasar rasa kemanusiaan. IMI Jambi akan menggalang dana untuk para korban. Ini sebagai bentuk kepedulian kami kepada korban dan keluarganya,” kata Guntur yang juga merupakan Ketua Umum Pengprov Perbakin Jambi itu.

BACA JUGA:6 Shio yang Bakal Panen Cuan Maksimal di Bulan Oktober 2023, Keuangan Aman Terkendali

BACA JUGA:Buat Anggaran Keuangan Pribadi, Ini Tips Beli Rumah Sebelum Usia 30 Tahun

Dia mengakui, pasca kejadian tersebut, banyak sekali pihak-pihak lain yang bertanya pada dirinya selaku Ketua Pengprpov IMI Provinsi Jambi.

Mereka mempertanyakan pertanggungjawaban IMI Provinsi Jambi atas kejadian itu. Di sini lah Guntur ingin meluruskan, bahwa kegiatan tersebut sama sekali bukan di bawah naungan IMI Jambi.

"Banyak sekali yang bertanya ke saya. Makanya, saya merasa perlu untuk memberi penjelasan. Tapi di luar itu, kita juga ikut prihatin dengan peristiwa tersebut," kata dia.

Kategori :