JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Dugaan kasus pemerasan Mantan Menteri Pertanian SYL, Ketua KPK Firli Bahuri mangkir pada panggilan kedua.
Di mana, Ketua KPK Firli Bahuri mangkir pada kasus dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Selasa 7 November 2023.
Namun, meski demikian Polda Metro Jaya akan tetap mengusur kasus dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian SYL tersebut secara professional.
Ini seperti disampaikan Direktur Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak.
BACA JUGA:Pelaku Pembobolan Toko di Kawasan Rimbo Bujang, Tebo Dibekuk Polisi
BACA JUGA:Wajib Dukung Palestina, MUI Terbitkan Fatwa Beli Produk yang Dukung Agresi Israel
"Intinya, proses penyidikan terus berproses. Dipastikan penyidikan akan berlangsung secara profesional, transparan, dan akuntabel," kata Kombes Ade kepada wartawan di Jakarta, Kamis 9 November 2023.
Ternyata, alasan Ketua KPK Firli Bahuri adalah mengikuti kegiatan antikorupsi KPK di Aceh.
Kombes Ade mengatakan, Firli baru satu kali menjalani pemeriksaan di Bareskrim Mabes Polri, pada Selasa 24 Oktober 2023.
"Baru sekali FB saat itu diperiksa di ruang riksa Dittipidkor Bareskrim Polri. Pasti akan kita update nanti perkembangannya, sementara ini kegiatan penyidikan masih terus berlangsung," ucap Kombes Ade.*
Artikel ini juga sudah tayang di Disway.id, dengan judul Ketua KPK Mangkir Panggilan Kedua, Polda Metro Jaya Tetap Usut Kasus Pemerasan SYL