Wakil Ketua (Waka) Komisi III DPRD Provinsi Jambi Ivan Wirata melakukan peninjauan progres pembangunan jalan Tol Betung-Jambi dengan mendatangi Kantor Display Satker BPJN di Muaro Sebapo, Kabupaten Muaro Jambi.
BACA JUGA:PAD Khusus Pajak Tahun 2024 di Tanjab Barat Mengalami Peningkatan
BACA JUGA:Lebih Praktis dan Seru, Download Aplikasi SINSENGO di Handphonemu Sekarang!
"Target mereka (BPJN) Tol Betung-Tempino selesai 2024,’’ katanya.
Selanjutnya, menurut Ivan, pembangunan jalan tol dilanjutkan lagi sepanjang 17 KM sampai ke Simpang Ness. Ruas tol MUaro Sebapo sampai ke simpang Ness ini ditargetkan selesai pada tahun 2025.
Menurut keterangan BPJN, kata Ivan, ada beberapa kendala yang akan dihadapi nanti saat pembangunan tol menuju simpang Ness.
"Contoh jalan jalan Kabupaten yang dilewati operasional, harus juga diperbaiki lagi gitu," katanya.
BACA JUGA:Daftar Nama Kader PDIP yang Keluar Jelang Pilpres 2024, Ada Nama Bobby Nasution
BACA JUGA:Asmara Zodiak Gemini di Bulan Januari 2024, Cinta dan Keceriaan
Untuk diketahui, saat ini Tol Trans Sumatera belum sepenuhnya tersambung.
Khusus Tol melewati Jambi masih dalam tahap pengerjaan. Saat ini PT Hutama Karya (Persero) Tbj menargetkan tahun depan jalan Tol Trans Sumatera Lampung- Jambi sudah tersambung.
Pertengahan 2024 nanti, Tol Trans Sumatera Bakauheni-Jambi ditargetkan sudah tersambung. Jika Tol Tran Sumatera ini nanti tersambung, perjalananan ke Sumatera menjadi lebih efisien.
Selain memangkas jarak, biaya yang dikeluarkanpun bisa diperhitungkan dengan matang.
BACA JUGA:Capricorn di Puncak Kejayaan, Keunggulan Zodiak ini di Bulan Januari 2024
BACA JUGA:Ini Spesifikasi dan Harga Oppo Reno11 5G, Seri Tertinggi di Angka Rp 8 Jutaan
Perjalanan Jambi - Lampung bakal lebih dekat dari pada ke Kerinci jika Bakauheni-Jambi sudah tersambung Tol Trans Sumatera 2024 nanti.