Hindari Makan dan Minum Ini Saat Perut Kamu Kosong!

Minggu 05-05-2024,15:01 WIB
Reporter : Shesil
Editor : Shesil

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Kondisi perut kosong adalah saat perut tidak memiliki makanan atau minuman di dalam sistem pencernaan.

Ketika kamu tidak makan atau minum selama beberapa jam, lambung dan usus akan mengeluarkan makanan dan cairan yang sudah kamu konsumsi sebelumnya, menyebabkan perut kosong.

Rupanya ada makanan yang sebaiknya tidak dikonsumsi saat perut dalam keadaan kosong. Beberapa jenis makanan dapat menyebabkan masalah pencernaan saat dikonsumsi oleh perut yang kosong atau terlalu lama tidak menerima makanan. 

Pastikan kamu tidak mengonsumsi makanan ini ketika perut belum terisi.

BACA JUGA:Minum Air Hangat vs Air Dingin, Mana yang Lebih Sehat?

BACA JUGA:Pj Bupati Bachyuni Buka Acara Sosialisasi Adminduk Kades Se-Kabupaten Muaro Jambi

1. Makanan pedas 

Makanan yang sebaiknya dihindari saat perut kosong adalah makanan yang pedas atau terlalu berbumbu.

Karena hal ini bisa mengganggu lapisan perut dan menyebabkan kram.

Selain itu, rasa pedas dan karakteristik bumbu tersebut dapat menyebabkan masalah pencernaan, sehingga tidak dianjurkan untuk dikonsumsi saat perut kosong.

Mengonsumsi makanan pedas secara langsung saat perut kosong bisa menyebabkan perut terasa sakit dan timbul sensasi terbakar di ulu hati (heartburn).

BACA JUGA:Waduh, Infrastruktur di Jambi Dapat Kritikan dari dr Oky Pratama

BACA JUGA:Spesifikasi HP iPhone 12, Kini Harganya Sudah di Bawah Rp 10 Juta di iBox

2. Minuman berkafein

Banyak orang pasti sudah sangat familiar dengan menikmati secangkir kopi di pagi hari. Kopi memang bisa membantu mengurangi rasa mengantuk.

Kategori :