Menjelang quarter ketiga berakhir, SMAN 1 Tanjab Barat berhasil menambah 2 point. Skor sementara quarter ketiga 9-6, keunggulan SMAN Xaverius 1 Kota Jambi.
BACA JUGA:Tiga Parpol Non Parlemen Balik Arah Dukung Pasangan BBS - JUN
Menit pertama quarter terakhir, SMA Xaverius 1 Kota Jambi lebih dulu menambah 2 point, disusul oleh SMAN 1 Tanjab Barat yang juga menambah 2 point.
Namun, akhirnya pertandingan dimenangkan oleh SMAN Xaverius 1 Kota Jambi dengan skor akhir 17-10.
Selvy, pelatih tim basket putri SMA Xaverius 1 Kota Jambi, saat diwawancarai usai pertandingan mengaku sangat mengapresiasi kerja keras timnya yang dapat masuk ke fantastic four.
Meskipun begitu, selvy mengatakan bahwa perjalanan timnya masih cukup panjang untuk meraih champion.
BACA JUGA:Partai Masyumi Sepakat Dukung H Abdul Rahman - H Andi Muhammad Guntur Muchtar
BACA JUGA:Jadi Harapan Terakhir Pelamar CPNS 2024, Berikut Cara Mengikuti Masa Sanggah CPNS 2024
“Perjalanannya masih panjang, masih ada semi final, dan kalau lanjut lahi masih ada final, masih harus kerja keras lagi,” kata dia.
Selvy menambahkan bahwa permainan timnya pada pertandingan yang kedua ini cukup baik dibandingkan pertandingan sebelumnya.
“Evaluasinya masih sama seperti kemarin, deffensenya harus lebih ketat lagi, komunikasi timnya harus lebih ditingkatkan lagi,” sebutnya.
Selvy berharap timnya dapat bermain lebih baik lagi, dan menjadi champion dalam Gubernur Cup Basketball 2024.