JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, KOTA JAMBI, JAMBI-Villa Tanah Betuah merupakan villa asli pertama dan satu-satunya di Jambi dengan konsep etnik nusantara. Berupa kombinasi rumah adat nusantara dan modern minimalis dengan material kayu pilihan. Villa Tanah Betuah ini beralamat di Jalan Lingkar Selatan lorong Tanah Betuah, Mekar Jaya Kabupaten Muaro Jambi.
H Karyadi, CEO Villa Tanah Betuah mengatakan bahwa pihaknya menyediakan fasilitas villa lengkap. Diantaranya seperti, sertifikat hak milik (SHM), kampung inggris ( pusat pendidikan bahasa inggris), Kolam renang, Kolam pemancingan, masjid, hingga cafe atau resto tanah betuah yang menjadi icon wisata kuliner di Jambi. “Tak hanya itu, setiap rumah juga akan di tata dengan taman yang lebih bagus.
Jadi konsepnya itu rumah hijau, serta taman bermain anak. Kebun kurma dan durian musang king, sarana olahraga seperti jogging track, jalur sepeda, jalan konblok k300, keamanan 24 jam serta menggunakan kayu kelas 1 kayu meranti, kayu jati dan sekelasnya,” terangnya. Keunggulannya villa ini menurutnya dekat dari kota, hanya 15 menit ke Bandara Sultan Thaha Jambi, 10 menit dari pusat perkantoran, 5 menit ke Rumah Sakit Rhapa Theresia, 5 menit ke Pasar Induk Paal 10 dan Indogrosir, dan 5 menit dari Marko Brimob Paal 10. “Villa Tanah betuah sendiri memiliki empat tipe rumah yaitu lumbung, kajang lako, limas castel, dan sasak castel,”bebernya.
“Kajang lako castel memiliki LT.300 m2, LB. 48+m2, satu lantai, 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, dan shower kamar mandi. Dekat dari masjid, kolam renang, berada dekat jalan utama villa, listrik 1300 watt, air sumur bor dan bonus tanaman buah unggul 3 pohon,” jelasnya. Sementara untuk Limas Castel memiliki LT.300 m2, LB. 120+m2, 2 lantai, dua kamar tidur, 2 kamar mandi, shower kamar mandi. Terletak di dekat fasilitas umum dekat jalan utama, listrik 1300 watt, air sumur bor, bonus tanaman buah unggul 3 pohon.
Sedangkan sistem pembayarannya juga tidak menggunakan perbankan. Jadi jangan takut ada bunga cicilan yang besar, serta yang terpenting tidak pakai riba. “Jadi pembayarannya sistem panding, kasih tempo setahun atau 6 bulan.
Kalau 6 bulan, itu hitungannya cash. Namun tempo 1-2 tahun, itu kredit,” jelasnya. Dikatakan Karyadi bahwa Villa Tanah Betuah saat ini memberikan promo menarik bagi para pembeli selama Oktober. Untuk pembayaran cash tempo 3 bulan diskon Rp 25 juta plus sepeda motor listrik. Cash tempo 6 bulan diskon Rp 25 juta. Selanjutnya,untuk harga Blubur Castel cash Rp 190 juta, Kajang Lako Castel Rp 275 juta, Sasak Castel Rp325 juta, Limas Castel cash Rp 325 juta. “Harga tersebut sudah terhitung diskon. Saat ini Sudah 31 unit yang laku, dan yang paling banyak diminati adalah Limas Castel,”ujarnya. (ikl)