Turun ke Jambi, KPK RI Kumpulkan Kepala Daerah

Senin 27-09-2021,10:19 WIB

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, Kota Jambi, Jambi - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI datang ke Jambi. Dia mengumpulkan kepala daerah kabupaten kota dan Gubernur Jambi serta unsur terkait lainnya secara virtual di Rumah Dinas Gubernur Jambi, Senin (27/9).

Ketua KPK RI Komjen Pol Firli Bahuri tiba di Rumah Dinas Gubernur Jambi sekira pukul 09.00. Ini untuk mencegah terjadi korupsi di Provinsi Jambi dilingkup pemerintahan yang merugikan negara.

"Kita punya deputi pencegahan korupsi dan penindakan korupsi dan lainnya sebagai penggerak dalam.memverantas korupsi," kata dia.

Ini merupakan rapat koordinasi pencegahan korupsi pemerintah daerah se-Provinsi Jambi. Setelah ini, nantinya Firli akan melakukan rapat koordinasi pencegahan korupsi ke DPRD se-Jambi.

Kemudian, rapat koordinasi APH se- Jambi, rapat monitoring dan evaluasi UKPBJ Pemprov Jambi, rapat Optimalisasi Pendapatan dan pembenahan aset Pemoprov Jambi, rapat optimalisasi pendapatan dan aset daerah Pemkot Jambi, rapat dengan Bank Jambi terkait implementasi Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP), dan Tinjauan Lapangan Aset Bermasalah.(slt)

Tags :
Kategori :

Terkait