KERINCI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Muara Bungo bekerja sama dengan PLN UPT Jambi berhasil meluncurkan penyalaan Multiguna Tegangan Tinggi Layanan Masa Konstruksi PLT Merangin dengan daya 10 MVA untuk PT Kerinci Merangin Hidro (KMH) pada Hari Minggu, 13 Maret 2022.
Tahapan proses energize dan penyalaan tersebut dihadiri langsung oleh Manajer UP3 Muara Bungo, Muhammad Arif Fikri beserta jajaran manajemen, Manajer ULP Sungai Penuh dan juga dihadiri juga oleh Alimuddin Sewang selaku Direktur PT Kerinci Merangin Hidro serta perwakilan dari PT PLN (Persero) UIP3BS dan UIP Sumbagteng yang melaksanakan supervisi pelaksanaan energize layanan Multiguna tersebut.
PT Kerinci Merangin Hidro merupakan perusahaan pengembang IPP PLTA Merangin 350 MW yang berlokasi di wilayah kerja ULP Sungai Penuh. Manager UP3 Muara Bungo, Muhammad Arif Fikri mengucapkan terima kasih atas terealisasinya kerja sama antara PLN dengan PT Kerinci Merangin Hidro, “Dengan beroperasinya Layanan ini menjadi bukti dukungan PLN terhadap perkembangan pembangkit Renewable Energy.” Pungkas Arif.
Penyalaan multiguna pada lokasi berlangsung dengan lancar dan tetap memperhatikan unsur K3 dan menerapkan protokol kesehatan. Diharapkan dengan adanya pembangunan pembangkit listrik ini nantinya dapat meningkatkan pasokan listrik, keandalan serta komposisi green energy dari sistem kelistrikan di pulau Sumatera.(*)