Diduga Gegara Lupa Matikan Kompor, Rumah di Nipahpanjang Hangus

Jumat 11-03-2022,15:13 WIB

MUARASABAK, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Asap yang membumbung tinggi akibat musibah kebakaran yang terjadi di Parit 11, Pantaigalang, rt 26/09, Kelurahan Nipahpanjang nipah II, Kecamatan Nipahpanjang yang menghanguskan rumah milik Petta Gutu terlihat hingga seberang sungai Batanghari Kecamatan Nipahpanjang.

Pada saat itu, personel Damkar dan personel Polsek Nipahpanjang melihat asap hitam yang membumbung tinggi di daerah Pantaigalang dari Ancol Nipahpanjang.

Kemudian personel Polsek menghubungi pihak Polairud yang berada di Kecamatan Nipahpanjang dan menuju ke TKP.

Setibanya di lokasi, personel yang turun ke TKP melihat satu unit rumah terbakar, kemudian langsung melakukan pemadaman dengan alat seadanya.

Baca Juga: Rumah Warga Nipahpanjang Hangus Dilahap Si Jago Merah

Baca Juga: Miris, Orang Tua di Pemenang Barat Buang Bayi, Warga Temukan Sudah Tak Bernyawa

Camat Nipahpanjang, Helmi Agustinius saat dikonfirmasi via telepon Jumat 11 Maret 2022 menjelaskan, pada saat musibah tersebut terjadi sekitar pukul 08.00 wib, kondisi rumah dalam keadaan kosong ditinggal pemiliknya ke seberang.

"Kemungkinan pemilik rumah lupa mematikan sumber api yang ada di rumah itu, ntah dari api sisa memasak atau yang lainnya saat meninggalkan rumah. Kalau dari konsleting listrik kayaknya nggak, soalnya di rumah itu belum ada aliran listriknya," jelasnya.

Dirinya juga menuturkan, saat ini korban mengungsi ke rumah kerabatnya yang masih berlokasi di Kecamatan Nipahpanjang.

"Kita sudah melaporkan musibah ini ke dinas terkait yang ada di kabupaten agar segera ada tanggapan terkait pemberian bantuan kepada korban kebakaran," tuturnya.

BACA JUGA: Napi Lapas Sarolangun yang Kabur Berhasil Diamankan, Ini Kronologinya

BACA JUGA: Tuntut Kepsek Mundur, Siswa SMAN 3 Muarojambi Demo ke Kantor Gubernur

Kondisi rumah yang mayoritas berbahan kayu membuat api dengan mudah menghanguskan setiap sisi rumah hingga rata dengan tanah. (pan)

Tags :
Kategori :

Terkait