Bocah 12 Tahun Hasilkan Rp5,7 Miliar dari Jualan Token

Sabtu 28-08-2021,09:58 WIB

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, LONDON – Seorang bocah 12 tahun menghasilkan uang sebesar £290.000 sepanjang masa liburan sekolahnya.

Dengan membuat serangkaian karya seni pixelated, yang ia namakan Weird Whales, ia kemudian menjual token yang disebut NFT.

Dengan NFT, karya seni yang dibuat ini dapat ditokenkan, yang fungsinya membuat sertifikat kepemilikan digital yang dapat diperjualbelikan.

Benyamin Ahmed nama bocah asal London itu, menyimpan penghasilannya dalam bentu mata uang kripto, Ethereum. Demikian seperti dilansir BBC (27/8).

Menyimpan uang dalam bentuk mata uang kripto ini, berarti nilai tersebut dapat dengan mudah naik atau turun, dan sangat berpotensi berurusan dengan peretasan.(ruf/fin)

Tags :
Kategori :

Terkait