Komnas HAM Menyebut Jenis Peluru Lebih dari Satu, Kuat Ma'aruf Ikut Tembak Brigadir J?
Komnas HAM sebut ada penembak lain selain Bharada E dan Ferdy Sambo-Dok-Disway.id
JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Komnas HAM mengungkapkan bahwa penembak Brigadir J tidak hanya dilakukan oleh Bharada E di rumah dinas Ferdy Sambo.
Menurut Komnas HAM ada penembak lain yang berada di rumah Ferdy Sambo yang melakukan penembakan.
Ahmad Taufan Damanik mengungkapkan bahwa terbuka kemungkinan adanya penembak lain dalam pembunuhan Brigadir J yaitu orang-orang yang berada di lokasi penembakan.
“Terbuka kemungkinan adanya penembak lain selain Bharada E, di mana pelakunya adalah orang yang berada di lokasi tempat kejadian, bisa saja Putri Candrawathi,” ungkap Taufan.
BACA JUGA:Waduh, Atta Halilintar dan Gus Miftah Dilaporkan ke Polisi Gegara Dukun
BACA JUGA:Ramalan Karier Berdasarkan Zodiak, Libra, Anda Ingin Bekerja Menuju Tujuan Yang Lebih Besar
Taufan juga menambahkan bahwa bisa saja Kuat ikut tembak Brigadir J, karena di lokasi kejadian ada Bharada E, Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Kuar Maruf dan Bripka RR.
“Dugaan ini harus diselidiki oleh penyidik, karena dari hasil autopsi yang dilakukan kami menemukan bahwa tidak hanya ada satu jenis peluru,” tambah Taufan.
Sedangkan dalam rekonstruksi penembakan yang dirilis oleh kepolisiaan dalam bentuk animasi, terlihat bahwa Ferdy Sambo melakukan penembakan terhadap Brigadir J.
Selain itu, Bharada E dalam pengakuannya melalui kuasa hukumnya Ronny Talapessy mengatakan bahwa Bharada E melakukan penembakan pertama Brigadir J dan Ferdy Sambo menembak terakhir.
BACA JUGA:Ini Update Harga Emas Pegadaian Minggu 11 September 2022
BACA JUGA:Ini Update Harga Emas Pegadaian Minggu 11 September 2022
Terkait dengan pengakuan Bharada E, Ronny menjelaskan bahwa kliennya telah mengungkapkan kepada penyidik.
“Bahkan saat menjalani tes lie detector Bharada E juga mengatakan bahwa setelah dia melakukan penembakan, Ferdy Sambo yang menembak terakhir,” tambah Ronny.
Keterangan dari Bharad E ini juga terdapat pada animasi yang dirilis oleh pihak kepolisian yang memperlihatkan adanya adegan Ferdy Sambo menembak Brigadir J setelah tertelungkup di lantai.
Akan tetapi Ronny tidak menjelaskan secara detil bagai mana posisi Brigadir J saat Ferdy Sambo melepaskan tembakan tersebut.
BACA JUGA:Simak Gejala Obesitas pada Anak, Hati-hati Rentan Banyak Penyakit
BACA JUGA:Sidak Jalan Kecamatan Rimbo Ilir, Pj Bupati Tebo Aspan Minta PT SMS Lakukan Perawatan Jalan
Pihak Bareskrim Polri sebelumnya juga telah mengumumkan hasik dari pemeriksaan tida tersangka pembunuhan Brigadir J.
Tiga tersangka tersebut antara lain Bharada Eliezer, Bripka Ricky dan Kuat Ma’ruf menggunakan alat pendeteksi kebohongan atau lie detector.
“Dari hasil sementara uji polygraph terhadap RE, RR dan KM, hasilnya ‘no deception indicated’ alias jujur,” ujar Dirtipidum Bareskrim Polri, Brigjen Andi Rian.
Brigjen Andi, menjelaskan bahwa pemeriksaan dengan metode ini bertujuan untuk memperkaya bukti petunjuk.
BACA JUGA:Pengguna Medsos Banyak Gunakan Samsung, Kaya Fitur dan Mudah Dioperasikan
BACA JUGA:Zodiak Kamu, 11 September 2022, Aries, Anda Pandai Berurusan Dengan Orang Lain
Akan tetapi dalam mengumumkan hasil tersebut, Brigjen Andi tak menjelaskan secara detail materi pemeriksaan ketiga tersangka dugaan pembunuhan Brigadir J.
“Uji polygraph sekali lagi saya jelaskan bertujuan untuk memperkaya alat bukti petunjuk,” ucap Brigjen Andi.
Sedangkan Ferdy Sambo sendiri juga telah menjalani pemeriksaan dengan menggunakan lie detector.
Selain itu istrinya Putri Candrawathi dan ART bernama Susi juga telah menjalani dengan metode yang sama.
BACA JUGA:Menghangatkan Makanan Pakai Microwave Picu Pertumbuhan Kanker? Ini Penjelasan Ahli
Akan tetapi pihak kepolisian tidak mengumumkan hasil dari ketiga orang tersebut denegan alasan bahwa hasil dari pemeriksaan itu merupakan ranah penyidik. (Reza Permana/disway.id)
Artikel ini juga tayang di disway.id
Dengan judul kuat ikut tembak brigadir j komnas ham jenis peluru lebih dari satu
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: disway.id