Kelurahan Kebun Handil Kerjakan Bangkit Berdaya di 5 RT
BAGUS: Jalan lingkungan di Kota Jambi yang sudah bagus-GITA SAVANA/JAMBI INDEPENDENT -
JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Pembangunan fisik di Kelurahan Kebun Handil sudah rampung sejak Agustus 2022 lalu.
Pembangunan fisik melalui program Bangkit Berdaya ini, menurut Lurah Kebun Handil Junaidi dilakukan kepada RT yang sebelumnya belum pernah tersentuh pembangunan sama sekali.
Dalam hal ini, khususnya untuk pembangunan jalan lingkungan.
“Ada itu di RT 23, ada jalan yang memang belum pernah dibangun sama sekali. Dan ternyata memang memerlukan pembangunan, jadi itulah yang diprioritaskan,” kata dia.
BACA JUGA:Ini Tips Menghadapi Ancaman Resesi Ekonomi Global
BACA JUGA:Pelajar Pemenang Tingkat Nasional Energen Champion SAC Indonesia 2022 Diberangkatkan Training ke Australia
Junaidi mengatakan, ada pula pembangunan yang sudah dilakukan namun jalan sudah rusak parah. Kata dia, untuk pembangunan jalan yang dilakukan pihaknya ini sudah masuk dalam kategori membutuhkan perbaikan dan pembangunan.
“Ada RT yang sudah dibangun bertahun-tahun, lalu sekarang ini sudah parah rusaknya. Tapi pembangunan awalnya bukan dari Bangkit Berdaya, kalau tidak salah dari Kota Ku. Nah, ini yang menjadi prioritas kita, karena jalan adalah akses yang harus nyaman dan aman bagi pengguna jalan,” ujarnya.
Terlebih, kata dia jalan yang menuju pusat keramaian dan fasilitas publik. Dari lima RT yang dikerjakan, semuanya untuk pembangunan jalan lingkungan.
“Jadi saat ini sudah sedikit lega, karena jalan rusak berangsur menjadi sedikit. Semoga bisa dijaga dan bertahan lama untuk digunakan oleh masyarakat,” ujarnya.
BACA JUGA:Sabak Port Satu-satunya Pilihan
BACA JUGA:Ancam Produsen Farmasi Nakal, BPOM : Kami Prihatin dan Berbelasungkawa
Adapun pengerjaan yang dilakukan dan rampung pada Agustus lalu, menurutnya disesuaikan dengan instruksi dari camat dan pihak kota.
“Sudah selesai, di bulan Agustus kelarnya, karena perintah dari kota dan camat, bahwa bulan Agustus harus siap pekerjaan dan administrasinya,” tandasnya.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: