Pimpin Klasemen Grup A, Timnas Ekuador Bungkam Timnas Qatar
Tangkapan layar pertandingan Timnas Ekuador melawan Timnas Qatar Piala Dunia 2022-Rizal Zebua-Jambiindependent.co.id
Namun begitu, beberapa kali Timnas Qatar mencoba serangan melalui tandukan. Namun sayang, tandukan Almoez Ali masih melebar ke pinggir gawang.
Babak kedua ini pun diwarnai beberapa pelanggaran. Khususnya oleh Timnas Qatar, sehingga kartu kuning kembali dikumpulkan oleh mereka.
Sementara Timnas Ekuador, penyerang mereka Enner Valencia tampak diganti pada menit ke-73.
BACA JUGA:Sepuluh Tahun Lagi NASA Targetkan Manusia Bisa Tinggal di Bulan
BACA JUGA:Bermasalah, KIA Terpaksa Tarik Kembali 27 Ribu Niro Hybrid dari Pasaran
Gol yang diciptakan Enner Valencia pun akhirnya memastikan kemenangan Timnas Ekuador pada laga perdana Piala Dunia 2022 Qatar.
Di mana sebelumnya, pada menit ke-3, Enner Valencia penyerang Timnas Ekuador sebenarnya telah mencetak gol melalui tandukan.
Namun sayang, wasit menganulirnya. Lantaran rekam setim nya terlebih dahulu terjebak posisi offside, saat menerima umpan dari tendangan bebas.
Meski begitu, serang Ekuador kian mendominasi. Enner Valencia beberapa kali dilanggar pemain belakang Timnas Qatar,dan berbuah kartu kuning.
BACA JUGA:Gubernur Jambi Serahkan Anugerah Kebudayaan, untuk Dedikasi dan Karya Sakti Alam Watir
Klimaksnya, pada menit ke-16 Timnas Equador mendapatkan hadiah pinalti. Setelah kiper Timnas Qatar, Saad Al Sheeb melanggar dengan menangkap kaki Enner Valencia di kotak terlarang.
Hasilnya, Enner Valencia mamlu mengeksekusi pinlati dengan baik. Tembakan dari titik putih yang dilakukannya, mengarah ke duduk kanan gawang. Sedangkan Saad Al Sheeb, kiper Timnas Qatar terkecoh dengan melompat ke kiri gawang.
Skor menjadi 1-0 untuk keunggulan Timnas Ekuador. Pelanggaran pun terus terjadi dilakukan pemain Timnas Qatar, yang berbuah kartu kuning.
Timnas Ekuador memastikan unggul sementara pada babak pertama dengan skor 2-0, setelah Enner Valencia kembali mencetak gol keduanya melalui tandukan ke sudut kiri gawang yang dijaga Saad Al Sheeb, menit ke-31.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jambi-independent.co.id