Ikuti Tips Cara Menghasilkan Foto dan Gambar yang Maksimal dari Kamera Handphone
Cara menghasilkan gambar yang maksimal dari kamera hp-Foto : Ilustrasi-Freepik
JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID –Saat ini, siapa saja bisa mengambil foto dengan baik. Cukup hanya bermodalkan kamera handphone atau HP. Anda sudah bisa menghasilkan berbagai jenis foto atau gambar.
Namun perlu diingat, tidak semua foto atau gambar yang diambil menggunakan kamera HP itu hasilnya bisa maksimal loh. Ada banyak faktor pendukung agar foto atau gambar yang kamu hasilkan bisa maksimal.
Nah, saat ini handphone tidak hanya berfungsi sebagai alat komunikasi. Seperti menelephone, video call, sms ataupun WhatsApp saja. Lebih dari itu, kamera HP bahkan bisa memotren, menghasilkan gambar hingga video.
Bahkan juga HP saat ini juga berfungsi sekaligus untuk mengedit video sehingga menghasilkan video yang menarik.
BACA JUGA:Polres Sarolangun Amankan 2 Truk Minyak Ilegal Asal Lubuk Linggau
BACA JUGA:Mesin Kapal Rusak, 2 Nelayan Kuala Tungkal Dikabarkan Hilang
Lalu, bagaimana agar gambar atau foto yang kamu ambil dari kamera handpone hasilnya bisa maksimal? Perhatikan hal berikut :
1. Pastinya handphone Kamu mempunyai kamera yang fungsinya baik.
2. Posisikan diri kamu sebagai fotografer dan usahakan tidak membelakangi cahaya.
Untuk menghasilkan foto yang baik itu harus ada sumber cahaya atau penerangan dari objek yang akan kita foto.
Sebaliknya ketika kamu akan bermain foto siluet kamera kamu akan berhadapan dengan cahaya.
Foto siluet itu artinya foto seni yang menghasilkan objek menjadi gelap dengan latar belakang atau background menjadi terang.
BACA JUGA:Tanggapi Keinginan Kaesang Terjun ke Dunia Politik, Ini Kata Presiden Jokowi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: palpres.com