Bupati Bungo Cek Distributor Pangan untuk Pastikan Stok Aman Jelang Ramadhan dan Lebaran

Bupati Bungo Cek Distributor Pangan untuk Pastikan Stok Aman Jelang Ramadhan dan Lebaran

Bupati Bungo Cek Distributor Pangan untuk Pastikan Stok Aman Jelang Ramadhan dan Lebaran--

MUARA BUNGO, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID-Dalam rangka antisipasi terjadinya kenaikan dan ketersedian stok pangan Jelang Ramadhan dan Lebaran 2023. Pemkab Bungo bersama Satgas pangan dan dinas terkait melaksanakan Pemantauan Ketersediaan Stok 20 Maret 2023.

Bupati Bungo H. Mashuri Melalui Asisten Perekonomian dan pembangunan H. Syaiful Azhar mengatakan, iya hari ini Pemkab Bungo, bersama Satgas pangan dan dinas terkait melaksanakan sidak ke gudang-gudang sembako beberapa titik gudang agen sembako yang berada di dalam Kabupaten Bungo.

"Untuk bahan pokok beras Alhamdulillah cukup Pemantauan 4 Lokasi gudang dibungo yang untuk stok aman dan beras mereka menyediakan untuk Beberapa bulan ke depan tersedia banyak kemudian untuk minyak goreng curah ada beberapa gudang stok cukup banyak masyarakat bisa pembeli kegudang dengan membawa tempat sendiri untuk minyak goreng curah."ungkap Asisten.

BACA JUGA:Institut Teknologi PLN Buka Penerimaan Mahasiswa Baru, Siswa Terbaik Langsung Dapat Ikatan Kerja di PLN Group

BACA JUGA:Honda Gold Wing 1800 Terbaru Hadir di Indonesia, Tampilan Makin Elegan dan Mewah

Pemantauan ini bertujuan untuk memastikan stok bahan pokok jelang bulan suci Ramadhan dan lebaran insyaallah Aman.

Bupati Bungo melalui asisten perekonomian dan pembangunan menambahkan untuk dilakukan pemantauan ini memastikan selama bulan suci ramadhan dan lebaran idul Fitri stok sembako cukup. Begitu juga dengan harga kita berharap untuk cukup stabil kedepannya ,"Ungkap H Syaiful.

Selanjutnya Pemantauan tersebut bertujuan untuk mengantisipasi kenaikan harga bahan pokok, menjaga kelangkaan pasokan bahan pokok, dan menjaga agar tidak terjadi penimbunan bahan pangan.

Dari hasil pemantauan di lapangan tadi harga sembako relatif stabil meskipun ada beberapa yang mengalami kenaikan, seperti minyak goreng kemasan yang mana minyak goreng ini karena belum tersalurkan dan belum sampai dari pusat mudah mudahan cepat tersedia masyarakat bagi membutuhkan itu bisa segera kita layanin.

BACA JUGA:37 Kepala Desa di Kabupaten Batanghari Resmi Dilantik

BACA JUGA:Jalankan Arahan Pemerintah, PLN Serap Produk Dalam Negeri Hampir Rp 250 triliun pada 2022

Dari Distributor Bulog juga sekarang menyediakan ketersedian beras medium Rp 43.000 per 5 kg  klo af gudang bulog dan  Rp 45.000 per 5 kg di operasi pasar dan jauh lebih murah dari harga pasaran yang berkisar Rp 12.000 perkilo.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: