Miris! Begini Kondisi GOR Merangin Terkini, Sempat Disentil KPK, Sekarang Sering Ada Penampakan

Miris! Begini Kondisi GOR Merangin Terkini, Sempat Disentil KPK, Sekarang Sering Ada Penampakan

Kondisi GOR Merangin saat ini. Bangunan tersebut kini sama sekali ditinggalkan begitu saja.-aliamin/jambi-independent.co.id-jambi-independent.co.id

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Beberapa aset Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Merangin yang tidak dimanfaatkan mendapat sorotan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) beberapa waktu lalu. Termasuk pembangunan Gedung Olah Raga (GOR) Merangin.

KPK saat memanggil sejumlah pejabat Kabupaten Merangin baru-baru ini, sempat menyinggung keberadaan GOR Merangin tersebut.

Sorotan KPK itu terkait pada area Pengelolaan Barang Milik Daerah (BMD). Pemkab Merangin diharapkan mampu memanfaatkan aset-aset daerah dengan optimal dan tertib. 

Contohnya, aset berupa lahan seluas 30 hektare yang di dalamnya terdapat kebun sawit seluas 8 hektare, supaya dapat dilakukan pengelolaan yang profesional. Ini supaya hasil dari kebun sawit tersebut bisa memberikan manfaat yang besar bagi pendapatan daerah Pemkab Merangin.

BACA JUGA:Keberuntungan Shio Macan dalam Astrologi China, Dikenal Hoki dalam Berbisnis

BACA JUGA:Sensitif dan Misterius, Ini 5 Zodiak Perempuan Paling Seksi di Mata Pria

Kemudian bangunan megah yang dibangun Pemkab Merangin seperti GOR Merangin, yang kini justru terbengkalai tanpa bisa dimanfaatkan.

Kini GOR Merangin itu, belum termanfaatkan sesuai peruntukan awal. Gedung yang diketahui menelan uang negara sebesar sekitar Rp20 miliar lebih itu, saat ini kondisinya sangat memprihatinkan.

Tak terawat. Selain itu, banyak sisi bangunan yang rusak parah seperti plafon berjatuhan dan lantai lapangan yang tak layak pakai.

Begitupun lampu dan kunci pintu sudah banyak yang hancur, dirusak oleh tangan-tangan tak bertangung jawab. GOR Merangin kini menjadi hunian kelelawar. Selain berdebu, kotoran kelelawar berjejer bertumpuk di pinggir lapangan.

BACA JUGA:Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Pemkab Muaro Jambi Buka Layanan Kesehatan, Perizinan dan Kependudukan

BACA JUGA:Polda Jambi Gelar Baksos Religi, Serentak Seluruh Indonesia

Di samping itu letak bangunan megah ini terhitung jauh dari jantung kota dan telah terisolir. Untuk mencapai ke lokasi GOR yang terletak di Jalan Jalur Dua Talangkawo ini, harus melewati jalan buruk yang semakin menyempit dan tertutup semak belukar. Bahkan dua jembatannya pun terputus.

Kendaraan roda empat tak bisa mencapai ke lokasi via lintas Sumatera, karena sudah lebih dua tahun jembatan putus yang tak kunjung dibangun oleh pemerintah, dan hanya bisa dilewati kendaraan roda dua itupun melewati jembatan darurat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: